Article
PT SABRE TRAVEL NETWORK INDONESIA dan PT GARUDA DAYA PRATAMA SEJAHTERA Jalin Kerjasama Strategis di Bidang Pengkaryaan dan Penggunaan Jasa Tenaga Alih Daya.

Dua perusahaan yang merupakan bagian dari Garuda Indonesia Group, PT SABRE TRAVEL NETWORK INDONESIA (Sabre Indonesia) dan PT GARUDA DAYA PRATAMA SEJAHTERA (GDPS), secara resmi menandatangani perjanjian kerjasama strategis di Bidang Pengkaryaan dan Penggunaan Jasa Tenaga Alih Daya . Dilakukan di Gedung Sabre Indonesia, Kesepakatan ini ditandai dengan ditandatanganinya Commemoration di Ruang Rapat Denpasar pada 23 Februari 2024.
Kerjasama ini bertujuan untuk memperkuat sinergitas diantara Sabre Indonesia dan GDPS dalam menghadapi tantagan pasar dikedapannya.
Pada sesi penandatanganan ini, dihadiri secara langsung oleh Jajaran Direksi dikedua belah pihak, yakni Ibu Enny Kristiani (Direktur Utama Sabre Indonesia), Bapak Jaya Avianto (Direktur Sabre Indonesia) dan Bapak Cornelis Radjawane (Direktur Utama GDPS) dan Bapak Vicky Firmansyah (Direktur GDPS).
Kerjasama ini menjadi langkah strategis bagi kedua perusahaan untuk mencapai tujuan bersama dalam menghadapi dinamika bisnis yang semakin kompleks. Dengan sinergi antara keahlian Sabre Indonesia di bidang informasi dan teknologi serta keunggulan GDPS dalam layanan outsourcing, diharapkan dapat tercipta nilai tambah yang signifikan bagi kedua belah pihak.
Related Articles
-
Enny Kristiani Resmi Menjabat Sebagai Direktur Utama Sabre Travel Network Indonesia
Berdasarkan rapat pemegang saham, per tanggal 1 Juli 2021, Ibu Enny Kristiani diberikan kepercayaan untuk memegang jabatan sebagai Direktur Utama PT Sabre Travel Network Indonesia. Ibu Enny optimis bahwa kita semua dapat melewati masa berat pandemic ini dan keluar dari krisis serta semakin kuat di kemudian harinya. Beliau sangat antusias untuk mendengarkan saran, kritik, usulan serta tanggapan dari perspektif Mitra Sabre Indonesia. Beliau juga membuka pintu ruang kepada Mitra Sabre Indonesia untuk berkenalan melalui conference call. Semoga Kerjasama yang sudah terjalin dengan baik akan berlanjut dan semakin membaik di kemudian harinya. Sukses untuk kita … READ MORE
-
Pengumuman Join Promo Sabre dan Philippine Airlines
Berdasarkan hasil pengundian yang sudah dilakukan terkait dengan program Join Promo Sabre dan Phillippine Airlines, berikut daftar nama pemenang yang berhasil mendapatkan hadiah utama dari program ini: Tiket PP Jakarta – Manila : Rinaldi dari Nusa Trip Tiket PP Jakarta – Jepang : Darsana Teguh dari Jatraidola T & T SVC Tiket PP Jakarta – USA : Iwan Aprianto dari Bayu Buana – National Coorporate Selamat kepada para pemenang. Tim Sabre dan Philllippine Airlines akan mengunjungi para pemenang untuk memberikan hadiah secara … READ MORE
-
Sabre Indonesia Product Seminar 2016
Klik di sini untuk detail dan agenda acara! Klik gambar untuk informasi lebih lanjut dan detail agenda acara, atau hubungi Sabre Travel Network Indonesia T. 021 27 5353 … READ MORE
-
Sabre Red ID, Satu Reward Beragam Keuntungan
Jakarta, 10 Juli 2018. Sebagai GDS terbesar di Indonesia, PT Sabre Travel Network Indonesia meluncurkan program “Sabre Reward Indonesia” atau Sabre Red ID pada Selasa (10/7) di Grand Ballroom Hotel Santika Premier Jakarta. Sabre Red ID merupakan loyalty program dengan beragam keuntungan yang ditujukan untuk para Travel Consultant pengguna Sabre di Indonesia. Melalui program ini, setiap Travel Consultant yang melakukan booking dan issued tiket di Sabre Red Workspace akan mendapatkan point dengan mekanisme perhitungan yang telah ditentukan. Selain mendapatkan Point, anggota Sabre Red ID juga bisa melakukan Point Redemption (fasilitas penukaran point), mendapatkan Level Membership, Bonus Level, Bonus Triwulan, Extra Red Point, Special Promotion, dan akses khusus untuk acara dan Gathering yang diadakan Sabre Indonesia. Untuk Point yang telah dikumpulkan oleh Para Travel Consultant nantinya dapat ditukar dengan berbagai pilihan reward, mulai dari voucher belanja, merchandise official Sabre, voucher discount, uang tunai, dan hadiah lainnya. Selain itu, member Red ID juga berhak mendapatkan benefit dan bonus tambahan yang diberikan berdasarkan status level keanggotaan. Senior Manager Marketing PT Sabre Travel Network Indonesia, Bapak Anantoly Robinson mengatakan bahwa program ini sebagai bentuk rangkulan Sabre terhadap para Travel Consultant yang senantiasa berkontribusi dalam dunia Travel. “Program Sabre Red ID merupakan salah satu bentuk apresiasi kami dan nilai tambah yang kami berikan kepada lebih dari 5.000 Travel Consultant yang selalu setia sebagai Sabre User selama ini. Ini juga merupakan bentuk komitmen kami untuk meningkatkan layanan dan memberikan Sabre Experience yang terbaik kepada seluruh pengguna Sabre”. Peluncuran Sabre Red ID yang dihadiri oleh ratusan travel consultant dan travel agent, sebelumnya diisi dengan infomasi terbaru dari produk-produk unggulan Sabre Indonesia. Seperti Enhanced Sales Report, Ticket Express dan Automated Exchange. Selain itu, peserta juga turut dihibur oleh penampilan Flash Mob dari karyawan Sabre Indonesia. Diakhir acara, Sabre memberikan doorprize menarik kepada para peserta yang beruntung berupa TV LED 40”, Sepeda, Harddisk, Voucher Belanja, Speaker JBL, Movie Card, Power Bank, dan tambahan Point pada Sabre Red ID. Bergabung menjadi member Red-ID segera, dan nikmati beragam keuntungannya. Registrasi dapat dilakukan www.sabretn.co.id/red-id. Untuk informasi lebih lanjut seputar Red ID, silahkan hubungi Sabre Indonesia atau klik … READ MORE
-
Sabre Indonesia Bagi-bagi Hadiah Untuk Agent Peserta ASTINDO FAIR 2016
Jakarta, 28 Maret 2016. Sebagai bentuk apresiasi kepada para pengguna Sabre Red WorkSpace di ASTINDO FAIR 2016, Sabre Indonesia menggelar program lucky draw dan lucky dip khusus untuk para pengguna Sabre selama pameran berlangsung. Cukup dengan issued tiket promo ASTINDO FAIR melalui Sabre Red WorkSpace, para pengguna Sabre berkesempatan mendapatkan hadiah berupa voucher belanja dan hadiah langsung lainnya. Travel agent pengguna Sabre nampak antusias karena setiap hari dapat membawa pulang hadiah menarik dari Sabre Indonesia. Selain memberikan hadiah, Sabre Indonesia juga menyediakan perangkat dan tenaga customer services untuk memberikan kemudahaan dan memastikan kelancaran pengguna Sabre di ASTINDO FAIR 2016. ASTINDO FAIR 2016 berlangsung selama 3 hari mulai 25 – 27 Maret 2016 di Assembly Hall, Jakarta Convention Center, Indonesia. Diikuti oleh 13 Maskapai internasional yang seluruhnya terhubung dalam jaringan Sabre Red Workspace, para travel agent pengguna Sabre dapat dengan mudah mengakses harga promo airlines yang ditawarkan. Selama 3 hari penyelenggaraan, ASTINDO FAIR nampak dipadati pengunjung yang ingin berburu tiket dan paket perjalanan, hal ini juga terlihat dari meningkatnya penjualan para Travel agent pengguna Sabre dari hari pertama hingga hari terakhir ASTINDO FAIR 2016. Klik di sini untuk melihat photo-photo penyelenggaraan ASTINDO FAIR … READ MORE
-
Kunjungan Guru SMK Ke Sabre Indonesia
Sabre Indonesia sebagai market leader GDS di Indonesia, pada hari ini, Kamis 6 Juni 2023 menerima kunjungan dari Guru-Guru yang berada dibawah SMKN 57 Bidang Keahlian Pariwisata. Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya kami untuk menjalin kerja sama yang erat dengan lembaga Pendidikan, khususnya dibidang Pariwisata. Selama kunjungan, peserta diberikan kesempatan untuk melihat langsung operasional perusahaan Sabre Indonesia. Mereka melakukan office tour dan melihat berbagai departemen yang ada didalam Sabre Indonesia serta diberikan pemahaman mengenai system GDS Sabre. Kunjungan ini diharapkan dapat memberikan pengetahuan dan pemahaman yang mendalam mengenai system GDS, khususnya GDS Sabre sebagai market leader di industry GDS. Pada kesempatan kali ini pula, Sabre Indonesia menyediakan sesi diskusi dan tanya jawab yang interaktif antara peserta dan para profesional di Sabre Indonesia. Peserta kunjungan ini memiliki kesempatan untuk bertukar pengalaman dan pengetahuan dengan pegawai-pegawai Sabre Indonesia terkait dengan industry pariwisata. Kami berkomitmen untuk terus mendukung pendidikan dan pengembangan keterampilan di kalangan generasi muda. Kami berharap dapat melanjutkan kerja sama dengan SMK dan lembaga pendidikan lainnya untuk menciptakan program-program yang memberikan dampak positif pada generasi pelajar. Atas kunjungan ini, Sabre Indonesia berterima kasih kepada para guru yang telah meluangkan waktu dan energi untuk mengunjungi perusahaan kami. Kami percaya bahwa kolaborasi antara lembaga pendidikan dan para pelaku industri adalah kunci untuk menciptakan lulusan yang siap menghadapi tantangan dunia … READ MORE
-
Undang Airlines Kumpul Bareng, Sabre Gelar Online Meet & Greet
Sabre Indonesia mengundang rekan-rekan airlines dari berbagai kota untuk kumpul bareng melalui Online meet & greet yang diselenggarakan pada Selasa, 15 Juni 2020. Kegiatan ini dibuka dengan sambutan hangat dari Vice President Marketing & Business Development Sabre Indonesia, Ibu Sakti Prameswari dan dilanjutkan dengan informasi kepada rekan-rekan Airlines, bahwa produk utama Sabre yang biasa dikenal dengan Sabre Red Workspace kini sudah berganti menjadi Sabre Red 360. Seluruh Travel Agent pun sudah wajib menggunakan Sabre Red 360 ini. Sabre pun memperlihatkan keunggulan dan tampilan yang lebih menarik kepada rekan-rekan airlines. Sabre Indonesia juga turut menjelaskan berbagai insiatif dan terbosan yang dilakukan dalam rangka menghadapi dampak pandemi covid19, salah satunya dengan membuat aplikasi online training berbasis website yang akan segera diluncurkan dalam waktu dekat yang bernama “SELENA”. Melalui SELENA, rekan-rekan Airlines dan masyarakat umum lainnya yang ingin mengadakan online training dapat berpartisipasi dengan menggunggah video trainingnya ke portal SELANA. Acara dilanjutkan dengan kegiatan sharing session antar sesame peserta, dan diakhiri dengan doa agar semua ekosistem pariwisata yang terdampak langsung oleh COVID-19 seperti GDS, Airlines, Travel Agent, dan lainnya dapat bangkit dan kembali beroperasi secara … READ MORE
-
Pelaksanaan Qurban Idul Adha 1444H
Pada kesempatan Idul Adha tahun ini, Sabre Indonesia turut berpartisipasi dalam semangat pengorbanan dan kebersamaan dengan melaksanakan ibadah qurban. Komitmen Sabre Indonesia terhadap tanggung jawab sosial terwujud dalam pelaksanaan qurban yang dilakukan dengan penuh rasa tanggung jawab. Kami memastikan hewan-hewan qurban yang dipilih dengan selektif dan diberikan perawatan yang baik sebelum penyembelihan. Para ahli di bidangnya menangani penyembelihan dengan cermat, mengikuti prosedur sesuai ajaran Islam dan menjaga kesejahteraan hewan sebagai prioritas utama. Daging hasil qurban yang telah disalurkan dengan cermat dan profesionalitas akan didistribusikan kepada pihak-pihak yang berhak menerimanya. Kami berharap bahwa ibadah qurban yang kami laksanakan dapat menjadi wujud nyata dari rasa syukur kami kepada Allah SWT serta kesadaran akan pentingnya berbagi kepada sesama. Semoga semangat kebersamaan dan kasih sayang yang terpancar dari perayaan Idul Adha ini membawa berkah dan kebahagiaan bagi seluruh insan. Selamat Hari Raya Idul Adha 1444 … READ MORE