Article
Terima Kasih Kepada Bapak Salman El Farisiy
Pada hari ini, Selasa 26 September 2023 Sabre Indonesia telah melakukan perubahan susunan Dewan Komisaris, dimana sebelumnya Komisaris Utama dijabat oleh Bapak Salman El Farisiy menjadi dijabat oleh Ibu Mitra Piranti.
Kami segenap Dewan Komisaris, Direksi dan seluruh pegawai Sabre Indonesia mengucapkan terimakasih yang mendalam kepada Bapak Salman El Farisiy atas dedikasi dan kontribusi positif selama menjabat sebagai Komisaris Utama Sabre Indonesia sejak 8 Desember 2023 sampai dengan 26 September 2023, sehingga Sabre Indonesia dapat mencapai bebagai pencapaian dan berhasil melewati tantangan-tantangan yang ada.
Kami sangat berharap Bapak Salman El Farisiy dapat terus menularkan kesuksesannya dimanapun Bapak berada.
Terimakasih Bapak Salman El Farisiy, semoga keberhasilan dan kebahagiaan senantiasa menyertai Bapak dikedapannya.
Related Articles
-
Saksikan Live Instagram “Ngobrol Santai Seru Sabre” Setiap Rabu & Jumat Pukul 4 Sore!
Program live Instagram “Ngobrol Santai Seru Sabre” kembali ditayangkan oleh Sabre Indonesia. Berbagai narasumber seperti Travel Agent, Asosiasi, Sekolah Pariwisata,Maskapai penerbangan, dan lainnya turut meramaikan kegiatan sesuai dengan tema yang akan dibahas. Program ini ditujukan untuk mengedukasi serta menghibur pengguna media sosial khususnya para pengikut Sabre Indonesia melalui tema-tema menarik yang ada di Industri Pariwisata. Saksikan live Instagram “Ngobrol Santai Seru Sabre” setiap hari Rabu & Jumat pukul 16.00 – 16.30 WIB melalui akun Sabre @sabretnindonesia … READ MORE
-
Acara Pelepasan Komisaris Sabre Indonesia Bapak Abdul Azis
Pada Rabu, 28 Agustus 2024, Sabre Indonesia mengadakan acara pelepasan untuk Bapak Abdul Azis, Komisaris Sabre Indonesia, yang berlangsung pada Anigre Resto, yang terletak pada Sheraton Hotel, Gandaria City, Jakarta Selatan. Selama beliau menjabat, banyak ilmu-ilmu positif yang ditularkan kepada Management Sabre Indonesia, khususnya terkait dengan Good Corporate Governance, mengingat pengalaman beliau yang lama berkiprah sebagai auditor dilembaga pemerintahan. Acara berjalan dengan rasa kekeluargaan dan kebersamaan antar Management Sabre Indonesia, yang turut dihadiri pula oleh Ibu Mitra Piranti, selaku Komisaris Utama Sabre Indonesia dan Bapak Jaya Avianto selaku Pjs Direktur Utama Sabre Indonesia, beserta jajaran perangkat Dewan Komisaris. Rasa terimakasih dan permohonan maaf dari Management Sabre Indonesia tidak lupa diucapkan, diwakili oleh Bapak Jaya Avianto. Acara diakhiri dengan penyerahan kenang-kenangan dilanjutkan dengan sesi foto bersama. Kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Abdul Azis dan mendoakan yang terbaik … READ MORE
-
Jam Kerja Selama Bulan Puasa Ramadhan 1437 H Sabre Indonesia
Dalam rangka memasuki bulan suci Ramadhan 1437 H, bersama ini kami informasikan bahwa jam kerja Sabre Indonesia selama bulan puasa menjadi sebagai berikut : Hari Senin – Jum’at : Pukul 08.00 LT – 15.30 LT Khusus untuk Customer Support Sabre Indonesia akan melayani Anda melalui nomor T : 021 27 5353 88 pada jam kerja sebagai berikut : Hari Senin – Jum’at : Pukul 08.00 LT – 18.00 LT Hari Sabtu : Pukul 08.30 LT – 14.30 LT *LT : local time Untuk bantuan helpdesk & technical di luar jam kerja / di hari libur dapat menghubungi nomor handphone sebagai berikut : HP Helpdesk 01 : 0816 920 832 HP Helpdesk 02 : 0812 186 2323 HP Technical : 0815 88 00 938 Atau email ke helpdesk@sabretn.co.id atau technical@sabretn.co.id untuk informasi lebih lanjut. Segenap Keluarga Besar PT. Sabre Travel Network Indonesia Mengucapkan “Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan, Mohon Maaf Lahir dan … READ MORE
-
Transformasi Abacus Indonesia
Abacus eNewsletter Edisi 11, 23 Desember 2015 Transformasi Abacus Melalui Peluncuran Brand Sabre Travel Network Indonesia Jakarta, 15 Desember 2015 – Abacus Indonesia secara resmi bertransformasi menjadi Sabre Travel Network Indonesia melalui sebuah acara seremonial yang diadakan di Gaia Oso Ristorante @Altitude, The Plaza, Jakarta, yang dihadiri oleh lebih dari 200 klien setianya, terdiri dari agen perjalanan, maskapai penerbangan, asuransi, asosiasi perjalanan dan tamu VIP. Sabre merupakan perusahaan penyedia teknologi untuk perjalanan dan industri pariwisata global terkemuka di dunia. Sejak 1 Juli 2015, Sabre Internasional telah mengumumkan kesepakatan untuk mengakuisisi Abacus, sebuah sistem distribusi global terkemuka di Asia Pasifik. Selain menjadi pemegang saham tunggal terbesar dari Abacus, Sabre juga telah menjadi penyedia teknologi Abacus selama 17 tahun terakhir dan menjadi kekuatan di balik sebagian besar produk inti yang diberikan GDS tersebut kepada pelanggannya hingga hari ini. Baca selengkapnya di sini Para Pemenang Hadiah Motor Honda Beat Periode October & November 2015 Sabre Travel Network Indonesia telah mengumumkan para pemenang program promosi Abacus Book & Win Special Promotion Periode October dan November 2015. Program promosi ini masih akan berlangsung hingga akhir Desember 2015. Bagi Anda yang belum beruntung, terus tingkatkan pembukuan Anda dan dapatkan kesempatan ini. Adapun para pemenang periode October & November 2015 adalah sebagai berikut : List Pemenang Periode October 2015 : HARDY DARI DHARMA UTAMA METRASCO – MEDAN NITA DARI ARTHA REJEKI TUR – SEMARANG RIANNY DARI DWIDAYA WORLDWIDE WTC II – JAKARTA YOHANES DARI OASIS TOUR & TRAVEL – JAKARTA List Pemenang Periode November 2015 : SUSAN T DJAJA dari BIMATAMA TRAVEL – JAKARTA DEKA dari BHAKTI PUTRA TOUR & TRAVEL – JOGYAKARTA SAMUEL ANDHIKA dari ANTA EXPRESS HO – JAKARTA JUMRY dari METROPOLE DEVRA EXPRESS – MANADO Para pemenang akan segera dihubungi oleh pihak Sabre Travel Network Indonesia. Untuk informasi lebih lanjut silahkan hubungi Marketing Sabre Indonesia. Libur Maulid Nabi Muhammad SAW, Hari Raya Natal 2015 dan Tahun Baru 2016 Selamat menikmati libur panjang Anda! sehubungan dengan datangnya libur Maulid Nabi Muhammad SAW 1437 H, Hari Raya Natal 2015 dan Tahun Baru 2016 bersama ini kami informasikan bahwa Sabre Indonesia akan libur mulai tanggal 24 s/d 25 Desember 2015 dan tanggal 1 January 2016, sementara pada hari Sabtu 26 Desember 2015 dan 02 January 2016, Customer support kami akan standby seperti biasa mulai pukul 08.30 – 14.30 WIB.Seperti biasa pada hari libur atau setelah jam kerja, customer support kami dapat dihubungi di nomor HP. 0816 920 832. Sabre Melebarkan Sayapnya di Wilayah Selatan Pasifik dan Memperkuat Manajemen Dengan Menunjuk Richard Morgan Sebagai Regional Director 27 November – Sabre Corporation telah mengumumkan menunjuk veteran Sabre, Richard Morgan, untuk memimpin Wilayah Selatan Pasifik yang berkembang sebagai Regional Director. Baca selengkapnya di sini. Pengumuman Pemenang Join Promotion Sabre dan Malaysia Airlines Periode Jun – Oct 2015 Selamat kepada 3 TOP travel agent program Join Promotion Sabre dan Malaysia Airlines periode Jun – Oct 2015 yang berhak mendapatkan voucher belanja dan ticket gratis dari Sabre dan Malaysia Airlines.Adapun 3 TOP Travel Agent tersebut adalah : Nusa Trip, Dwadaya Tour dan Traveloka. Hadiah telah diserahkan di kantor Malaysia Airlines pada tanggal 16 Desember 2015 lalu. Hubungi Sabre Indonesia untuk informasi lebih lanjut. Malindo Air Kini Bisa Dibooking Melalui Sabre Red WorkSpace! Senin, 2 November 2015, bertempat di ruang training Sabre Jakarta, Malindo Air bekerjasama dengan Sabre Indonesia menggelar sosialisasi sekaligus launching memperkenalkan Malindo Air di Sabre Red WorkSpace. Sosialisasi yang digelar dalam 2 sesi dihadiri lebih dari 30 perwakilan travel agent Malindo Air di Jakarta. Acara ini dibuka dengan sambutan yang antusias dari Managing Director Sabre Indonesia Iswandi Said, dan dilanjutkan oleh perwakilan Malindo Air Ms. Karen Low selaku General Manager Commercial Support yang datang langsung dari Kuala Lumpur bersama dengan Yogananthan Muniandy Head of Global Sales Malindo Air. Malindo Air kini bisa dibooking melalui Sabre Red WorkSpace Pada kesempatan tersebut Malindo Air mempersentasikan produk dan fasilitas yang disediakan dan di lanjutkan dengan presentasi bagaiaman cara booking dan issued Malindo Air melalui Sabre Red WorkSpace. Para peserta Nampak antusias mengikuti penjelasan yang diberikan dan acara ditutup dengan pembagian lucky draw 2 tiket return dari Malindo Air. Hubungi Sabre Indonesia untuk informasi lebih lanjut. Para Pemenang Program The Quarterly Hotel Promotion Q3, 2015 Telah diumumkan! Hotel Promotion kwartal ke-3 yang menawarkan properties Hotel dari Indonesia, Korea, Malaysia, Philippines, Taiwan dan USA telah berakhir pada 30 September 2015. Pengguna Sabre WorkSpace yang telah melakukan pembukuan di properti hotel ini selama periode promosi akan mendapatkan voucher menginap gratis termasuk sarapan untuk 2 orang. Klik di sini untuk nama para pemanng. Oman Air Undang 40 Top Agent Sabre untuk Sosialisasi Produk! Jakarta, 30 Oktober 2015. Oman Air bekerjasama dengan Sabre Indonesia mengundang 40 Top Agent Sabre di Jakarta. Dalam acara yang dibagi menjadi 2 sesi tersebut Sabrina Pasaribu Sales Manager Oman Air menjelaskan kelebihan produk dan layanan Oman Air yang berbeda dengan Airlines lain. Selain itu perwakilan dari Sabre Indonesia juga turut merefresh para peserta cara booking melalui Sabre Red WorkSpace. Acara ditutup dengan tanya jawab dan kuis untuk para peserta. Hubungi Sabre Indonesia untuk informasi lebih lanjut. Pengumuman Pemenang Program Book & Be Rewarded Round 2 with RoomDeal Periode Agustus – October 2015 Selamat kepada para pemenang program promosi Book & Be Rewarded Round 2 with RoomDeal Periode 1 Agustus – 31 October 2015Para pemenang berhak mendapatkan reward dalam bentuk incentive. Adapun para pemenangnya adalah sebagai berikut : H.I.S JAKARTA TOUR & TRAVEL HAPPY TOUR JASTRA WISATA NATUR PESONA INDONESIA (NATUR HOLIDAY) RADIAN KHARISMA WISATA RED CAP TOUR & TRAVEL REKATRANS SUTERA SAMUEL RENO TRAVEL SAPTAWIRA ADHITAMA TIM TOURS & TRAVEL – BARITO TRIP JELAJAH DUNIA Para pemenang akan dihubungi oleh Sabre Travel Network Indonesia. Untuk informasi lebih lanjut hubungi marketing Sabre Indonesia. … READ MORE
-
Masuki Tahun Penyelenggaraan ke – 10, Sabre Konsisten Tunjukan Kontribusi Dorong Kesuksesan Astindo Travel Fair
ASTINDO kembali menggelar Travel Fair terbesar di Indonesia, yaitu ASTINDO Travel Fair 2020 yang diselenggarakan tanggal 21 – 23 Februari 2020 di Assembly Hall, Jakarta Convention Center (JCC). Selain di Jakarta, ASTINDO Travel Fair 2020 juga secara bersamaan akan digelar di Palembang dan Padang, sedangkan di Surabaya dan Bali akan diselenggarakan menyusul pada tanggal 6 – 8 Maret 2020. Astindo Travel Fair kali ini memasuki tahun penyelenggaraan yang ke – 10 tahun, dan selama itu pula Sabre terus konsisten berkontribusi menjadi GDS (Global Distribution System) yang mendukung kesuksesan kegiatan Astindo Travel Fair. Eksistensi Sabre dalam pameran ini, tergambar dalam video napak tilas Astindo Travel Fair yang diputarkan pada upacara pembukaan Astindo Travel Fair. Ketua ASTINDO, Elly Hutabarat, dalam sambutannya pada saat launching menyambut gembira penyelenggaraan ASTINDO Travel Fair 2020 yang memasuki tahun penyelenggaraannya yang ke-10. “Memasuki usia penyelenggaraan yang ke-10 merupakan hal yang tidak mudah. Namun berkat konsistensi dan kerja keras seluruh pihak yang terlibat, serta dukungan dari stakeholder pariwisata termasuk mitra perbankan dan asuransi, ASTINDO Travel Fair mampu mempertahankan eksistensinya sebagai salah satu travel fair yang terbesar dan terlengkap di Indonesia. “Sebagai ajang pameran wisata terbesar di Indonesia yang telah memasuki tahun penyelenggaraan yang ke-10, kami berharap ASTINDO Travel Fair dapat mengukuhkan perannya sebagai ajang pameran wisata yang dapat memberikan referensi terbaik bagi masyarakat Indonesia, khususnya dalam merencanakan perjalanan wisatanya, baik domestik maupun internasional, serta mampu mengakomodasi kebutuhan pelaku industri pariwisata dan semakin banyak menampilkan destinasi-destinasi wisata domestic dan di mancanegara, serta mendukung kemajuan industri pariwisata di Indonesia, karena Indonesia memiliki potensi destinasi pariwisata dan wisatawan besar,” tambah Elly. ASTINDO Travel Fair dari tahun ke tahun selalu berkembang, keikutsertaan destinasi, obyek pariwisata, dan sarana pendukung wisata semakin beragam, sehingga diharapkan semakin mampu menarik minat pengunjung datang ke ASTINDO Travel Fair 2020. Peserta yang berjumlah genap 100 exhibitor terdiri dari 16 Airlines; 44 Travel Agent; 10 National Tourist Organization (NTO); 3 Hotels, 2 Cruises; 15 Travel Related Service dan 10 Sponsor. Selama tiga hari pameran, baik para Airlines Internasional maupun Domestik akan menawarkan diskon spesial untuk harga tiket-nya selama berlangsungnya ASTINDO Travel Fair 2020. Selain para Travel Agent yang termasuk dari 10 provinsi di Indonesia akan menyajikan Paket-paket Domestik Tour nya, para NTO dari mancanegara juga akan mempromosikan dan memberikan informasi terbaru tentang destinasi pariwisatanya kepada seluruh pengunjung Astindo Travel … READ MORE
-
Pemenang Sabre Agent Booking Promotion Periode April Telah diumumkan!
Sabre Newsletter Edisi May 2016 Pengumuman Pemenang Sabre Agent Booking Promotion Periode April 2016! Andakah Pemenangnya? Sabre Travel Network Indonesia telah mengumumkan para pemenang program promosi Sabre Agent Book And Win Periode April 2016. Dan adapun nama para pemenang dapat dilihat di facebook Sabre Travel Network Indonesia. Bagi Anda yang belum beruntung masih tersedia hadiah voucher belanja untuk para pemenang travel consultant dan 2 unit motor honda untuk travel agent yang beruntung. Read More Sabre mengalahkan Amadeus dan Travelport dalam menemukan tarif terendah global Sabre Corporation, penyedia teknologi terkemuka untuk industri perjalanan global, merilis kajian komprehensif pihak ketiga yang menunjukkan kepemimpinan Sabre dalam kemampuan pencarian tarif rendah. Studi Tarif Rendah, yang dilakukan oleh Dr. Fried & Partner, sebuah perusahaan pemasaran dan manajemen konsultan ternama Jerman, membandingkan kemampuan Sabre’s air shopping platform dengan dua penyedia lain dan Sabre berhasil memberikan tarif terendah global. Penelitian ini melaporkan bahwa secara global, Sabre menemukan tarif terendah 12 persen lebih sering daripada Amadeus dan 9 persen lebih sering daripada Travelport. Selain itu, penelitian ini menemukan bahwa Sabre menghasilkan penghematan besar bagi pelanggan, dengan tarif Sabre, pembeli perjalanan menghemat rata-rata $20,50 dan $11,40 masing-masing dibandingkan dengan Amadeus dan Travelport. Read More Menyambut Libur Lebaran Permata Bank dan Mal Taman Anggrek Gelar Travel Fair PermataBank & Mal Taman Anggrek Travel Fair 2016 yang didukung Sabre Travel Network Indonesia ini telah berlangsung pada 13–15 Mei 2016 di Centre Atrium Mal Taman Anggrek. Travel Fair ini diadakan dalam rangka menyambut liburan sekolah dan lebaran yang segera tiba. Pengunjung pameran ini akan menemukan beragam promosi tiket pesawat dengan harga bersaing ke berbagai destinasi di seluruh dunia dari 9 maskapai ternama. Cathay Pacific, Etihad Airways, EVA Air, Garuda Indonesia, Japan Airlines, Malaysia Airlines, Singapore Airlines, Thai Airways, dan Turkish Airlines adalah yang berpartisipasi. Selain itu, 14 agen perjalanan turut bergabung untuk memudahkan pengunjung untuk membeli tiket pesawat, paket tur, tiket atraksi, maupun berbagai produk liburan lainnya. Read More Garuda Indonesia Travel Fair Sukses Di Gelar Serentak di 14 Kota di Indonesia Garuda Indonesia sukses menggelar Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) phase pertama pada 29 April hingga 1 Mei 2016 lalu. Diadakan serentak di 14 kota, antara lain Jakarta, Bandung, Medan, Pekanbaru, Jambi, Semarang, Solo, Yogyakarta, Surabaya, Denpasar, Makassar, Manado, Timika, dan Jayapura. GATF ini mendapat dukungan penuh dari Sabre Travel Network Indonesia yang menyediakan lebih dari 500 unit perangkat komputer dan tenaga customer support selama pameran berlangsung. Read More Lion Air Memilih Sabre untuk Optimalisasi Operasi Maskapai Lion Air, maskapai penerbangan bertarif rendah terkemuka di Asia Tenggara, telah memilih penyedia teknologi global terkemuka Sabre Corporation (NASDAQ: SABR) untuk memberikan sebuah platform operasi maskapai penerbangan dan manajemen awak pesawat end-to-end yang akan mengoptimalkan operasi rutin dan mendorong efisiensi biaya operasi. Read More SABRE HELPDESK NEWS 4/6/2016 : Issued Tiket Dengan Net Remit Kini Hingga 9 Digit Diberitahukan kepada seluruh Pengguna Sabre di Indonesia bahwa efektif tanggal 6 April 2016, issued tiket dengan net remit sampai dengan 9 digit amount sudah dapat dilakukan menggunakan entry Smart Price di Sabre Red Workspace. Read … READ MORE
-
Pengumuman Pemenang 2 Unit Motor Honda Beat Sabre Agent Book & Win Promotion
Sabre Newsletter Edisi Juni 2016 Pemenang Hadiah Motor & Voucher Belanja Sabre Agent Book & Win Periode Terakhir Telah diumumkan! Program Promosi Sabre Agent Book and Win Promotion Periode Maret – Mei 2016 telah berakhir. Sabre Travel Network Indonesia telah mengumumkan para pemenang hadiah utama berupa 2 unit motor Honda Beat dan voucher belanja periode terakhir. Dan adapun nama para pemenang dapat dilihat di fan page facebook Sabre Travel Network Indonesia. Bagi Anda yang belum beruntung Sabre Indonesia akan segera menggelar program promosi berikutnya. Booking dan issued terus di Sabre Red WorkSpace, dan nantikan kejutan kami berikutnya. Read More Turkish Airlines Dan Sabre Indonesia Gelar Exclusive Dinner di Pacific Restaurant 6th Floor, The RITZ-CARLTON, Pacific Place. Acara yang ditunjukan kepada top bookers Turkish Airlines ini digelar dalam rangka mengapresiasi para travel consultan yang telah menjual tiket Turkish Airlines, dan sekaligus mensosialisasikan program dan promosi terbaru. Acara yang dihadiri oleh lebih dari 50 travel consultan ini dibuka oleh Mr. Mehmet Faruk Gurulkan Country Manager Turkish Airlines untuk Indonesia. Mulai tanggal October 2016 nanti, Turkish Airlines akan kedatangan carrier baru Boeing 777 300 ER yang akan terbang dari Indonesia. Bagi Anda yang belum issued tiket FIT Turkish Airlines di Sabre segera tingkatkan pembukuan dan issued tiket Anda, karena mulai sekarang hingga Desember 2016 ini Turkish Airlines akan mencari 10 Top Bookers untuk diberikan tiket gratis CGK – IST – CGK untuk dua orang (Tax included). Hubungi Turkish Airlines atau Sabre Indonesia untuk informasi lebih lanjut atau klik read more untuk melihat photo-photo acara ini fanpage facebook Sabre Indonesia. Read More Sabre Indonesia dan Traveloka Resmi Menandatangani Perjanjian Kerjasama Jangka Panjang Sabre Indonesia resmi menjadi penyedia booking engine untuk Traveloka perusahaan yang menyediakan layanan pemesanan tiket pesawat dan hotel secara online. Menggunakan salah satu solusi online booking Sabre, memungkinkan Traveloka terhubung ke berbagai maskapai penerbangan internasional yang akan memperkaya konten di dalam traveloka.com. Selain itu, traveloka juga menggunakan marketplace Sabre yang kaya akan konten dan fitur canggih yang akan menghemat biaya dan memudahkan operasional. Perjanjian kerjasama yang telah di tanda tangani merupakan kepercayaan Traveloka kepada Sabre untuk terus memberikan solusi dan layanan terbaik. Hubungi Sabre Indonesia untuk informasi lebih lanjut. Read More Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan. Berikut Jam Kerja Kami Selama Bulan Ramadhan 1437 H Sabre Indonesia memberlakukan jam kerja baru selama bulan puasa Ramadhan 1437 H, tanpa mengurangi pelayanan kepada mitra usahanya. Segenap keluarga besar PT. Sabre Indonesia mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa bagi yang menjalankan. Hubungi Customer support Sabre Indonesia untuk informasi lebih lanjut. Read More Sabre Indonesia dan Malaysia Airlines Gelar Agent Seminar Sambil Nonton Bareng Teenage Mutant Ninja Turtles: Out of the Shadows Sabre Indonesia bersama dengan Malaysia Airlines menggelar Agent Seminar pada 2 Juni 2016 lalu di Cinemaxx FX Plaza, Jakarta. Acara dibuka oleh Nur Shaffik Haris selaku Country Manager Indonesia Malaysia Airlines, dan dilajutkan dengan presentasi produk dan layanan Malaysia Airlines. Sementara Sabre Indonesia mempresentasikan kemudahan dan kecepatan menggunakan fasilitas Automated Exchange. Para peserta juga diingatkan untuk memanfaatkan periode free trial dari 1 – 30 Juni 2016 untuk mencoba fasilitas ini secara gratis. Pada agent seminar yang dihadiri oleh lebih dari 50 Travel Agent ini, peserta tidak hanya mendapatkan informasi terbaru dari Malaysia Airlines maupun Sabre Indonesia tetapi mereka juga dapat menikmati acara nonton bersama film terbaru Teenager Mutant Ninja Turtles Out of the Shadows yang tayang perdana di hari sebelumnya. Read More Sabre Memenangkan Penghargaan ‘Best New Technology’ Sabre menang ‘Best New Technology’ Award untuk kesembilan kalinya secara berturut-turut di Travel China & Meetings Awards 2016, ajang yang mengakui perusahaan yang luar biasa di Cina, yang didedikasikan untuk industri pariwisata dan MICE. Read More Help! Bagaiman Cara Meningkatkan Transaksi Situs Agent Saya Memiliki sebuah situs web saja tidak cukup. Anda perlu orang untuk mengunjungi situs Anda, karena seperti juga bisnis lainnya sekarang; Tidak ada trafic – tidak ada petunjuk. Tidak ada petunjuk – tidak ada penjualan. Tidak ada penjualan – tidak ada bisnis. Berikut ini adalah tips utama bagaimana meningkatkan lalu lintas ke situs web Anda. Klik untuk informasi selengkapnya. Read More Tips Berguna Terkait Automated Exchanges Untuk setiap tiket yang berhasil dipertukarkan melalui Automated Exchanges, akan muncul remark berupa “Automated Reissue’. Ini berarti bahwa exchanged ticket ini dijamin oleh Sabre di bawah Kebijakan Jaminan Harga! Kunjungi sabretn.co.id/bantuan/helpdesk-tips/ untuk tips dan update terbaru helpdesk lainnya. Read … READ MORE
-
Sabre Memenangkan Kategori “Most Supportive Technology Partner” pada Australia Travel Daily Awards 2020
Pada ajang Australia Virtual Travel Daily Awards 2020, Sabre terpilih sebagai penerima penghargaan kategori “Most Supportive Technology Partner”, yang diumumkan selepas upacara pembukaan kegiatan pada 30 September 2020 lalu. Penghargaan ini diberikan kepada Travel Agent dan para supplier atas dukungan industri yang luar biasa dari mereka melalui Covid-19, dengan 19 pemenang dari masing-masing kategori. Lebih dari 600 nominasi telah diterima pada tahpa awal penghargaan, setelah itu kategori supplier diputuskan menggunakan pemungutan suara (voting), semntara kategori Travel Agent oleh tim panel terkemuka termasuk mantan ketua AFTA, Mike Thompson, Anne Rogers dari Wingsaway Travel dan tim Travel Daily. Selamat kepada tim Sabre karena telah memberikan kontribusi terbaik kepada pelanggan dan mitra Sabre pada masa-masa sulit, hingga memenangkan dukungan dan suara industri. Baca berita selengkapnya … READ MORE