Article
Ngaji bersama Sabre Indonesia : “Maulid Nabi, inspirasi untuk Meneladani Akhlak Rasulullah dalam Perilaku Kehidupan Sehari-hari”
Pada hari Kamis, 25 September 2025, Sabre Indonesia kembali menggelar acara Ngaji Bersama yang bertempat di Musholla Al-Insyirah. Pada kesempatan kali ini, tema yang diusung adalah “Maulid Nabi: Inspirasi untuk Meneladani Akhlak Rasulullah dalam Perilaku Kehidupan Sehari-hari” yang disampaikan oleh Ustadz H. Muhammad Luthfi, S.Sy., M.Pd.
Selain itu, Sabre Indonesia juga berkesempatan menyalurkan Infaq & Sadaqah kepada Yayasan Salaful Huda Al-Abbas. Harapannya, pemberian ini dapat memberikan manfaat nyata bagi penerima, mempererat tali silaturahmi, serta menumbuhkan semangat berbagi di antara Insan Sabre Indonesia.
Dengan meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW, diharapkan seluruh Insan Sabre dapat menjadi pribadi yang lebih baik dan senantiasa memberikan manfaat bagi sesama.
Related Articles
-
Abacus Mendukung Sistem Informasi AMPHURI
[ezcol_1half id=”” class=”” style=””] Abacus sebagai pilihan utama dalam bisnis Global Distribution System (GDS) telah mengikat kerjasama sama dengan AMPHURI (Asosiasi Muslim Penyelenggara Haji dan Umrah Republik Indonesia) untuk mendukung sistem informasi khusus yang akan memudahkan pengelolaan kegiatan perjalanan umrah dan haji bagi anggota asosiasi dan mitra kerjanya. Sistem informasi Umrah dan Haji khusus AMPHURI ini disebut AMPHURI Management System (AMS) dan merupakan terobosan yang sangat vital dalam pengelolaan perjalanan umrah dan haji, karena mencakup jemaah, perbankan, hingga kementrian agama. Usai acara launching AMS, jajaran pengurus Amphuri mengadakan penandatangan kerjasama (MoU) dengan Abacus dan beberapa mitra kerja strategis, diantaranya dengan Bank Mandiri, Bank Mandiri Syariah, dan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. “Dengan adanya sistem informasi AMS, masyarakat bukan hanya semakin mudah mendapatkan pelayanan umrah dan haji khusus tapi juga dapat melihat proses yang lebih transparan karena dapat dipantau oleh jamaah,” kata Ketua Umum Amphuri, Joko Asmoro, usai peluncuran AMS di Gedung Bidakara Jakarta, Kamis (30/1) [/ezcol_1half][ezcol_1half_end id=”” class=”” … READ MORE
-
“Tebar Hikmah Raih Berkah”, Sabre Berbagi Santunan Anak Yatim
Memaknai bulan suci Ramadhan dengan menebar hikmah, Pada Jumat (17/5) Sabre memberikan santunan kepada anak yatim yang tinggal di sekitar kantor Sabre Indonesia. Kegiatan ini turut dihadiri oleh seluruh karyawan dan jajaran management PT Sabre Travel Network Indonesia, karena bersamaan dengan acara buka puasa bersama. Kendati sudah rutin diadakan setiap tahunnya di bulan Ramadhan, kegiatan tahun ini terlihat berbeda. Jika pada tahu-tahun sebelumnya, Sabre yang berkunjung ke tempat penerima santunan, Namun dengan adanya jumlah penerima santunan yang lebih banyak, sebagian dari mereka juga diundang langsung ke kantor Sabre. Corporate Secretary Sabre Indonesia, Putra Fajar Nugraha membuka rangkaian kegiatan buka puasa bersama dengan memberikan sambutan, beliau mengatakan “Bulan Ramadhan menjadi moment keberkahan untuk sesama, oleh karena itu Sabre secara rutin dari tahun ke tahun selalu memberikan bantuan kepada adik adik yatim piatu dan dhuafa agar adik adik bisa turut merasakan keberkahan bulan suci Ramadhan ini.” Bertemakan “Tebar Hikmah, Raih Berkah”, rangkaian kegiatan lainnya seperti hiburan hadroh dan siraman rohani dari Ustad Zaitun Rasmin turut mengisi dan menambah kekhusyuk-an seluruh karyawan dan para tamu undangan. Acara dilanjutkan dengan buka puasa bersama dan solat … READ MORE
-
Gandeng Abacus, Asuransi Sinar Mas Genjot Premi Asuransi Perjalanan
Jakarta, 6 Agustus 2014 – Melanjutkan sukses kerjasama pemasaran produk asuransi perjalanan dengan maskapai penerbangan Lion Airlines, PT. Asuransi Sinar Mas (ASM) kembali melakukan kerjasama affinity dengan Perusahaan lain. Kali ini, ASM menggandeng PT Abacus Distribution Systems sebagai perusahaan penyedia sistem reservasi tiket online yang memiliki jaringan di seluruh Asia Pasifik dan memiliki kantor pusat di Singapura. “Saat ini PT Abacus Distribution Systems memiliki lebih dari 3 milliar booking volume dalam operasinya di Indonesia dan telah memperoleh pendapatan sebesar Rp 3,2 milliar dengan market share sebesar 71,54%, data dan fakta itulah yang menjadikan ASM tertarik untuk menjalin kerjasama yang lebih intensif dengan PT Abacus Distribution Systems untuk menggenjot premi produk asuransi perjalanan”, ungkap Direktur Asuransi Sinar Mas, Aryanto Alimin. Acara penandatanganan kerjasama antara PT Asuransi Sinar Mas dan PT Abacus Distribution Systems dilakukan bersamaan dengan acara travel agent gathering yang dilakukan oleh PT. Abacus Distribution Systems di Jakarta. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi ajang bagi seluruh top travel agent representatives yang hadir untuk menjalin networking antar sesama travel agent tak terkecuali dengan PT Asuransi Sinar Mas. “Bagi PT Asuransi Sinar Mas sendiri, kegiatan ini diharapkan dapat memberikan product awareness pada para travel agent representatives akan pentingnya asuransi perjalanan sehingga nantinya para travel agent representatives tersebut dapat meneruskannya kepada klien mereka masing-masing yang hendak membeli tiket perjalanan atau akan melakukan perjalanan untuk dapat membeli produk asuransi perjalanan dari ASM”, lanjut Aryanto. Sampai dengan triwulan 2 tahun 2014, PT Asuransi Sinar Mas telah berhasil membukukan premi asuransi perjalanan sebesar Rp 8,3 Milyar. PT Asuransi Sinar Mas memiliki beberapa varian produk asuransi perjalanan yang dapat dibeli untuk memproteksi setiap agenda perjalanan agar menjadi aman dan nyaman, yaitu Simas Mudik, Simas Travel Domestik, dan Simas Travel Overseas. Seluruh produk asuransi perjalanan telah mendapatkan persetujuan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK). … READ MORE
-
Sabre Indonesia Menyiapkan Lebih dari 1000 Sistem Sabre Untuk Garuda Indonesia Travel Fair 2016 Phase 2
Jakarta, 28 September 2016 – Sukses melaksanakan Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) 2016 phase 1 pada bulan April 2016 lalu, Garuda Indonesia kembali menggelar travel fair pada tanggal 7 – 9 Oktober 2016 mendatang serentak di 18 Kota di Indonesia, dan seperti juga GATF sebelumnya Sabre Indonesia sebagai anak perusahaan Garuda Indonesia sekaligus perusahaan penyedia teknologi perjalanan akan kembali menjadi official GDS (Global Distribution System) atau penyedia sistem reservasi yang akan digunakan oleh travel agent para peserta GATF. Tercatat lebih dari 1000 sistem sabre telah disiapkan Sabre Indonesia untuk GATF kali ini. Direktur Niaga Garuda Indonesia, Agus Toni Soetirto, pada konferensi pers GATF 2016 phase 2 di Jakarta, Kamis (22/09) mengatakan, Garuda travel fair phase 2 juga berlangsung serentak di 18 kota di Indonesia, dengan target keseluruhan mencapai transaksi penjualan sebesar Rp.386 miliar selama tiga hari pelaksanaan GATF. Khusus untuk pelaksanaan di Jakarta, Garuda Indonesia kembali menggandeng Bank BNI sebagai bank partner dengan target transaksi penjualan sebesar Rp.225 miliar dan 80 ribu pengunjung. GATF phase 2 akan dilaksanakan seretak di kota-kota seperti Jakarta, Bandung, Medan, Lampung, Palembang, Semarang, Solo, Yogyakarta, Surabaya, Denpasar, Lombok, Kupang, Balikpapan, Makassar, Manado, Ambon, Timika dan Jayapura. Sabre Indonesia berkomitmen untuk mensupport travel fair ini dengan menerjunkan seluruh Customer support yang ada demi mensukseskan event ini. Di Jakarta sendiri sebagai pusat kegiatan GATF phase 2, Sabre Indonesia sudah menyiapkan lebih dari 560 system Sabre untuk digunakan oleh 45 peserta pameran dari travel agent. Pada GATF 2016 phase 1 lalu di Jakarta, tercatat sebanyak lebih dari 69 ribu pengunjung hadir dengan total transaksi penjualan mencapai lebih dari Rp.179 miliar. Dalam rangka memberikan penawaran yang menarik untuk para pelanggan setianya, selama GATF 2016 phase 2, Garuda Indonesia akan menawarkan berbagai program dan kegiatan menarik lainnya untuk para pengunjung, seperti antara lain : Program “Happy Hour” : diskon harga sampai dengan 80% pada periode pukul 10.00 WIB – 13.00 WIB, dan pukul 16.00 WIB – 18.00 WIB setiap harinya, yang dilaksanakan serentak di 18 kota GATF. Program “Best Deal” : penawaran menarik untuk tiket domestik dan international hingga 13% dan diskon tiket internasional hingga 20% untuk seluruh kelas yang tersedia. Program “Lucky Draw” : program undian berhadiah tiket gratis untuk 3 pemenang setiap harinya, dimana 1 lembar kupon undian dapat diperoleh dengan pembelian tiket senilai minimal Rp 10 juta. Program “Throw & Win” : kesempatan untuk memenangkan hadiah dengan mengikuti permainan lempar pesawat kertas ke lubang dengan menunjukkan bukti transaksi (tiket dan kwitansi) GATF 2016 phase 2 di booth “Throwing Plane Competition”. Share your Dream Holiday : Garuda Indonesia mengajak audience untuk menceritakan liburan impian mereka ke akun Twitter Garuda Indonesia (@IndonesiaGaruda) dengan hashtag #GATF2016. Dimana 15 pemenang dengan cerita terbaik akan mendapatkan ID Card untuk masuk ke GATF tanpa repot mengantre. Selvio Photobooth : Pengunjung yang datang ke GATF dan berfoto lalu mengunggah ke Twitter & Instagram dengan hashtag #GATF2016 akan berkesempatan mendapat foto yang mereka upload tersebut dalam bentuk tercetak untuk dijadikan souvenir. Photo Competition : Pengunjung dapat mendatangi booth Garuda Indonesia dan berfoto pada Business & First Class, juga berfoto pada Destination Photo Booth sekreatif mungkin dengan hashtag #GATF2016 & #GATFexperience and me-mention Garuda Indonesia Assets (Twitter @IndonesiaGaruda atau Instagram : Garuda.Indonesia) akan berkesempatan mendapatkan 2 tiket ke Padang dan miniature pesawat Video competition : Pengunjung melakukan pengambilan konten video di Garuda Indonesia Booth Experience & Destination Booth sekreatif mungkin (max durasi 30 sec) lalu memposting ke Instagram atau Twitter dengan me-mention akun Garuda Indonesia dengan disertakan hashtag #GATF2016 & #GATFexperience. Konten paling kreatif akan memenangkan 2 tiket ke Raja Ampat. GATF 2016 kali ini juga menawarkan sesuatu yang berbeda dibanding kegiatan serupa sebelumnya, yaitu keberadaan VIP Lounge untuk Platinum member, dimana di lounge ini akan menyajikan kopi terbaik dari Indonesia, seperti Kopi Aceh, Papua, Banyuwangi, Padang dan Toraja. Tersedia juga sentuhan layanan bintang 5, diantaranya dengan menampilkan First Class dan Super Diamond Seat. Bank BNI sebagai bank patner GATF kali ini juga memberikan program promo bagi pemilik Kartu Kredit BNI antara lain Cicilan 0% selama 6 dan 12 bulan, 600 Cashback tiket per hari hingga Rp. 1 Juta untuk Pemegang Kartu Kredit Platinum, Signature dan Infinite, Extra Cashback hingga Rp. 1 Juta dengan BNI Reward Points serta dapat memanfaatkan BNI Reward Points mereka untuk menghemat hingga 50%. Khusus bagi pemegang Kartu Kredit Garuda BNI dan Kartu Debit BNI Garuda disediakan Free Miles hingga 70.000 miles untuk 7 Top Spender. Khusus bagi bagi pemegang kartu debit BNI garuda berkesempatan mendapatkan cashback transaksi hingga Rp. 1 Juta untuk 100 orang per hari serta benefit triple miles untuk setiap transaksi minimal Rp. 50 Ribu. Bagi pemilik Kartu Debit BNI yang beruntung telah disiapkan Lucky Dip berupa voucher belanja, travel voucher, dan merchandise menarik untuk setiap minimum transaksi Rp 3 juta. … READ MORE
-
Partisipasi Sabre Indonesia dalam Garuda Indonesia Travel Fair 2024
Pada 29 Desember 2024 hingga 1 Desember 2024 lalu, bertempat di Istora Senayan, Jakarta, PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk telah sukses menyelenggarakan event Garuda Indonesia Travel Fair. Dalam event ini, turut pula dihadiri sejumlah 18 Travel Agent, sehingga membuat event ini menjadi salah satu momentum penting bagi para pelaku industry pariwisata dengan menghadirkan berbagai penawaran menarik perjalanan wisata domestik maupun internasional, tidak terkecuali Sabre Indonesia sebagai penyedia system GDS didalam event tersebut. Pada pembukaan Garuda Indonesia Travel Fair tersebut, turut dihadiri oleh Direktur Sabre Indonesia Bapak Jaya Avianto, Direktur Niaga Garuda Indonesia Bapak Ade R. Susardi, Direktur Jaringan & Retail Banking Bank Mandiri Bapak Aquarius Rudianto, serta Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia Ibu Ni Luh Puspa. Partisipasi Sabre Indonesia dalam event ini menjadi wujud komitmen Sabre Indonesia dalam memberikan solusi teknologi terdepan bagi industri perjalanan, termasuk memfasilitasi agen perjalanan untuk melayani pelanggan dengan lebih efisien dan inovatif. Sabre Indonesia mengucapkan terima kasih kepada seluruh mitra dan Insan Sabre Indonesia yang berkontribusi dalam … READ MORE
-
Sudahkah Anda Mengganti Abacus Whiz Dengan Point of Sales Terbaru Kami, Abacus WorkSpace?
Abacus eNewsletter Edisi 3, 2014 Sudahkah Anda Mengganti Abacus Whiz Dengan Point of Sales Terbaru Kami Abacus WorkSpace? Pada kwartal pertama 2014, Abacus akan mulai men-sunset Abacus point of sales lama, Abacus Whiz. Pengguna Abacus harus mulai menggunakan Abacus WorkSpace (AWS) baru. Segera hubungi Abacus Indonesia untuk mengganti Abacus Whiz lama Anda dengan point of sales terbaru dari Abacus atau Anda juga dapat mendownload sendiri installer versi terbaru dari AWS di Abacus eServices. [ezcol_2third] Dapatkan link untuk mendownload AWS Installer di eServices pada menu support – download – abacus workspace – installer Abacus WorkSpace Tips & Updates Simak pula update dan tips terkait AWS di dalam Abacus eServices. Karena kami menyediakan menu untuk Anda mendownload dan mengetahui lebih jauh tentang AWS, seperti: Workspace minimum specifications, Tutorial cara booking travel insurance menggunakan AWS, Aplikasi tambahan yang bisa digunakan di AWS, Cara seting ET-PIR di AWS, Common error list & troubleshooting, Cara Instalasi AWS, dan lain-lain.Tidak hanya itu Anda juga dapat memberikan feedback terkait AWS di Abacus eServices comment form. Segera login ke eServices sekarang menggunakan sign in Abacus Anda atau kunjungi abacus.com.sg/AbacusWorkSpace/ untuk Anda yang belum menggunakan Abacus Systems. [/ezcol_2third] [ezcol_1third_end] … READ MORE
-
Fly Gangwon memilih Sabre sebagai mitra GDS global pertamanya untuk menjangkau pasar baru dengan mengirimkan konten penerbangan ke agen perjalanan di seluruh dunia
Sabre Corporation, mengumumkan bahwa maskapai penerbangan baru Korea Selatan yang berbiaya rendah, Fly Gangwon telah memilih Sabre untuk menjadi mitra GDS global pertama untuk mengirimkan konten penerbangan ke ratusan ribu agen perjalanan di seluruh dunia, sekaligus mendukung pemulihan, menjangkau segmen pelanggan baru, dan mendorong penjualan yang lebih tinggi. Diluncurkan pada tahun 2016 dan melakukan penerbangan perdananya pada tahun 2019, Fly Gangwon yang berbasis di Yangyang terbang secara domestik maupun regional ke Filipina, Taiwan, dan Vietnam dan memiliki rencana ekspansi masa depan yang ambisius untuk meningkatkan skala operasi ke Vietnam dan Cina. Menjadi bagian dari jaringan GDS global Sabre yang luas akan membuat konten Fly Gangwon tersedia untuk agen perjalanan untuk pertama kalinya, memungkinkan operator untuk menargetkan pasar geografis yang lebih luas, untuk menjangkau segmen pelanggan baru dan mengamankan bisnis dengan hasil yang lebih tinggi. Baca berita selengkapnya di … READ MORE
-
Royal Brunei Airlines Gelar Joint Workshop Bersama Sabre Indonesia
Jakarta, September 29, 2016. Royal Brunei Airlines bersama Sabre Indonesia menggelar Joint Workshop di Ballroom, JW. Luwansa Hotel pada tanggal 27 September 2016 lalu. 45 appointed agent Royal Brunei berpartisipasi dalam workshop kali ini. Jefta Partogi, Sales Manager Royal Brunei Airlines memberikan presentasi mengenai produk dan layanan terbaru Royal Brunei, tidak hanya itu Jefta juga memperkenalkan berbagai destinasi wisata yang terdapat di negara yang terkenal karena kemakmurannya dan ketegasan dalam melaksanakan syariat Islam, Brunei Darussalam. Sementara Sabre memanfaatkan kesempatan yang diberikan dengan memberikan helpdesk presentation terkait Royal Brunei Airlines dan mensosialisasikan program marketing lainnya. Sabre and Royal Brunei juga mengumumkan joint promosi terbatas untuk Royal Brunei appointed agent, dimana mereka berkesempatan mendapatkan insentif untuk setiap incremental tiket, selama periode promosi 1 September hingga 31 October 2016. Program inipun berlaku hanya untuk issued tiket melalui Sabre Redworkspace. Silahkan hubungi Sabre Indonesia untuk informasi lebih … READ MORE