Article
Testimony
Simak Apa Kata CFO PT. Dwidaya Worldwide Tour & Travel Bpk. Eric Tjetjep Mengenai Abacus WorkSpace.
Simak apa kata Eric Tjetjep, Chief Finance Officer PT. Dwidaya Worldwide Tour & Travel, mengenai Abacus WorkSpace dalam membantu meningkatkan pelayanan dan produktivitas Travel agent dengan baik.
Hubungi Abacus Sales and Marketing kami untuk informasi lebih lanjut mengenai Abacus WorkSpace.
Related Articles
-
Garuda Indonesia Group Luncurkan Program Makan Siang Bergizi untuk Dukung Kesehatan Anak Sekolah
Pada hari Senin (6/1/2025), Garuda Indonesia Group mengambil langkah nyata dalam mendukung program pemerintah untuk memberikan makanan bergizi kepada anak-anak sekolah. Bertempat di SDN Rawa Kompeni, Tangerang, program makan siang bergizi ini resmi diluncurkan dan ditujukan untuk seluruh siswa dan siswi kelas 1 hingga 6. Acara peluncuran berlangsung dengan lancar dan dihadiri langsung oleh jajaran pimpinan PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk, termasuk Bapak Wamildan Tsani Panjaitan selaku Direktur Utama, bersama jajaran Direksi lainnya dan Bapak Jaya Avianto sebagai Direktur PT Sabre Travel Network Indonesia. Program ini juga diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap proses belajar siswa di sekolah. Anak-anak dengan asupan gizi yang baik cenderung lebih mampu berkonsentrasi, memiliki energi yang cukup untuk beraktivitas, serta menunjang potensi akademik mereka. Peluncuran program ini menjadi bukti nyata komitmen Garuda Indonesia Group dalam mendukung kesejahteraan anak-anak Indonesia, selaras dengan visi pemerintah untuk menciptakan generasi yang sehat, cerdas, dan … READ MORE
-
TURKISH AIRLINES DISTRIBUTION AGREEMENT UPDATE
Pelanggan yang Terhormat, Pada tanggal 16 Agustus 2024, Turkish Airlines (TK) mengirimkan pemberitahuan kepada beberapa Travel Agent, menyampaikan bahwa perjanjian Kerjasama pendistribusi Turkish Airlines (TK) dengan Sabre akan berakhir pada 31 Agustus 2024. Dalam pemberitahuan tersebut, menginformasikan bahwa Turkish Airlines saat ini sedang dalam negosiasi dengan Sabre untuk memperpanjang perjanjian Kerjasama pendistribusian konten di Sabre GDS hingga batas akhir waktu yang telah ditetapkan pada tanggal 31 Agustus 2024 Tim Sabre HQ dan Turkish Airlines HQ terus berdiskusi untuk mencapai kesepakatan baru mengenai distribusi konten tradisional EDIFACT dan NDC yang dimaksud. Tujuan kami adalah memenuhi kebutuhan Travel Agent yang terhubung dengan Sabre sebagai penyedia akses tanpa gangguan terhadap konten Turkish Airlines melalui Sabre (GDS). Kami akan melakukan yang terbaik untuk mencapai kesepakatan baru sebelum waktu yang ditentukan. Kami mengerti dan memahami atas meningkatnya kekhawatiran dari pelanggan Sabre serta bisnis yang akan berdampak dan kami juga mendengarkan masukan pelanggan Travel Agent kami, itulah sebabnya kami bersikeras bahwa perjanjian dengan Turkish Airlines dan Sabre sebagai sumber konten yang efisien untuk konten tradisional EDIFACT dan NDC. Hal ini membantu Travel Agent melayani pelanggan mereka dengan lebih baik dan menghindari beban operasional tambahan. Kami secara rutin membagikan feedback dari Travel Agent ini kepada Turkish Airlines dan semua mitra distribusi maskapai kami. Jika terjadi kesepakatan baru antara Sabre HQ dan Turkish Airlines HQ sebelum tanggal 31 Agustus 2024 untuk melanjutkan kerjasama partisipasinya dalam Sabre GDS, distribusi konten Turkish Airlines akan terus tersedia di Sabre GDS. Kami juga ingin menegaskan bahwa banyak maskapai regional dan global lainnya akan terus tersedia di Sabre GDS, sehingga Anda tetap memiliki akses ke cakupan rute yang luas dan komprehensif. Terima kasih atas pengertinya, dan kami akan terus memberikan informasi terbaru. Best Regards Sabre Travel Network Indonesia … READ MORE
-
DISTRIBUSI KONTEN TURKISH AIRLINES (TK) DI SABRE MARKETPLACE TIDAK LAGI TERSEDIA MULAI 1 SEPTEMBER 2024
Pelanggan yang Terhormat, Kami informasikan kepada seluruh mitra dan pengguna bahwa mulai tanggal 1 September 2024, konten Turkish Airlines (TK) tidak lagi tersedia di Sabre Travel Marketplace. Hal ini mengacu pada perjanjian Sabre Global Headquarters dan Turkish Airlines (TK) yang akan segera berakhir pada tanggal 31 Agustus 2024. Sebelumnya pada tanggal 16 Agustus 2024, Turkish Airlines (TK) menginformasikan kepada sejumlah Travel Agent bahwa perjanjian mereka dengan Sabre Global Headquarters akan segera berakhir, dengan status negosiasi yang masih berlangsung. Turkish Airlines juga mengindikasikan bahwa konten mereka mungkin tidak akan tersedia lagi di sistem Sabre mulai 1 September 2024 bila kesepakatan tidak terjadi. Menanggapi hal tersebut, pada 19 dan 20 Agustus 2024, Sabre Indonesia juga memberikan pembaruan informasi kepada Travel Agent mengenai status perjanjian tersebut yang masih dalam negosiasi. Dan pertanggal 27 Agustus 2024 Sabre Indonesia telah mendapatkan informasi update bahwa tidak terjadinya kesepakatan yang dimaksud atas pembaharuan perjanjian Kerjasama distribusi konten Turkish Airlines Sabre Travel Marketplace. Dengan berakhirnya perjanjian ini, mulai 1 September 2024, konten Turkish Airlines (TK) tidak akan lagi tersedia di Sabre Marketplace, baik melalui platform 1S maupun 1B. Oleh karena itu, kami menghimbau para Travel Agent yang menggunakan Sabre untuk menyadari bahwa tidak akan dapat lagi memesan atau mengakses inventaris penerbangan Turkish Airlines melalui sistem kami. Komitmen Sabre Indonesia Saat ini kami memahami bahwa perubahan ini mungkin akan menimbulkan tantangan bagi Mitra Travel Agent di seluruh Indonesia yang selama ini mengandalkan akses konten Turkish Airlines melalui sistem Sabre. Kami ingin menegaskan bahwa Sabre Indonesia tetap berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik dan menyediakan akses ke berbagai pilihan konten perjalanan lainnya yang dapat memenuhi kebutuhan Anda dan pelanggan Anda. Kami juga terus berupaya berkomunikasi dengan Sabre Asia Pacific Pte Ltd. dan Turkish Airlines bahwa besar harapan kami di masa depan Sabre Global Headquartes dapat mencapai kesepakatan baru yang memungkinkan konten Turkish Airlines kembali tersedia di Sabre Marketplace. Dan bagi Travel Agent yang memiliki reservasi Turkish Airlines yang dibuat sebelum 31 Agustus 2024, kami ingin menginformasikan bahwa pemesanan tersebut akan tetap aktif di Sabre. Namun, jika ada kebutuhan untuk melakukan perubahan atau pembatalan setelah tanggal tersebut, kami sarankan agar Anda menghubungi Turkish Airlines secara langsung. Kami menghargai kerja sama dan pengertian Anda dalam situasi ini. Jika ada pertanyaan lebih lanjut atau kebutuhan bantuan teknis, jangan ragu untuk menghubungi tim dukungan kami di Sabre Indonesia. Untuk informasi lebih lanjut mengenai Frequently Asked Question tentang reservasi Turkish Airlines, dapat di akses melalui link dibawah ini: Notes: Frequenly Asked Question about Turkish Airlines (TK) Reservation Terima kasih atas kepercayaan dengan kami. Best Regards Sabre Travel Network Indonesia Team PDF: Sabre Info Turkish Airlines Discontinue … READ MORE
-
Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan Tahun Buku 2023 PT Sabre Travel Network Indonesia
Pada hari Rabu, 26 Juni 2024, PT Sabre Travel Network Indonesia atau Sabre Indonesia menggelar Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) di ruang Auditorium Management Building Garuda Indonesia. Acara ini menjadi sorotan penting dalam kalender perusahaan, menandai momen kunci dalam perjalanan strategis dan pertumbuhan Sabre Indonesia. Acara RUPS ini dihadiri secara langsung oleh Direksi Garuda Indonesia sebagai Pemegang Saham Mayoritas yaitu Bapak Irfan Setiaputra selaku Direktur Utama Garuda Indonesia, Ibu Enny Kristiani selaku Direktur Human Capital & Corporate Service Garuda Indonesia dan juga Bapak Prasetio Direktur Keuangan & Manajemen Resiko. Selain itu, Sabre Asia Pacific Pte Ltd selaku Pemegang Saham dihadiri oleh Ibu Chin Yaa Khim yang hadir secara virtual. Acara ini dipimpin secara langsung oleh Ibu Mitra Piranti selaku Komisaris Utama Sabre Indonesia. RUPS kali ini membahas beberapa agenda penting yang akan mempengaruhi arah masa depan Sabre Indonesia. Mulai dari evaluasi kinerja tahun lalu, hingga rencana strategis untuk tahun mendatang. Sabre Indonesia terus berupaya untuk memberikan solusi terbaik bagi industri perjalanan dan pariwisata. Dengan dukungan dari Garuda Indonesia dan Sabre APAC, Sabre Indonesia optimis dapat terus tumbuh dan memberikan kontribusi positif bagi industri global distribution system … READ MORE
-
Ngobrol Tuntas Bareng Direksi Sabre Indonesia
Pada hari Selasa, 11 Juni 2024, Sabre Indonesia Kembali mengadakan acara Ngobas (Ngobrol Tuntas) bersama Direksi. Acara ini diselenggarakan di Rooftop Gedung Sabre Indonesia Lantai 3 yang dihadiri oleh seluruh pegawai (baik online maupun offline). Acara ini berlangsung seru dan kekeluargaan, dimana jajaran Management Sabre Indonesia memaparkan kondisi-kondisi Perusahaan terkini kepada seluruh pegawainya. Sedikit berbeda dari acara Ngobas sebelumnya, pada acara kali ini Sabre Indonesia menghadirkan ekspertise di bidang Hypnotherapi dengan tajuk “Peningkatan Etos Kerja dengan Metode Hipnosis dan Neuro Linguistic Programming (NLP)” oleh Bapak Yusdi Lastutiyanto. Keseruan tersebut juga berlanjut, dikarenakan pegawai Sabre Indonesia diberikan pemahaman singkat mengenai apa itu Hynotherapy dan Neuro Linguistik Programming. Tidak lupa, pada sesi ini juga dilakukan Hypnotherapy secara massal oleh Bapak Yusdi Lastutiyanto, dengan tujuan peningkatan etos kerja bagi setiap insan Sabre Indonesia. Tidak sampai disitu, diakhir acara antusias yang besar pegawai Sabre Indonesia terhadap ilmu hypnotherapy juga masih berlanjut lho, dibuktikan dengan sesi diskusi interaktif yang dilakukan oleh insan Sabre Indonesia dan Bapak Yusdi Lastutiyanto diakhir acara. Sukses terus … READ MORE
-
Perpanjangan Perjanjian Kemitraan jangka panjang secara Exclusive antara PT. Sabre Travel Network Indonesia dengan PT. Permata Kencana Mulia (DSL Travel Expert)
PT Sabre Travel Network Indonesia, Sabre Asia Pacific Pte Ltd., dan PT Permata Kencana Mulia (DSL Travel Expert) melanjutkan Kerjasama kemitraan secara exclusive di tahun ini secara jangka panjang hingga selama 10 tahun ke depan. Kerjasama tersebut diimplementasikan dalam penandatangan Kontrak Kerjasama di Pullman Thamrin CDB, Jakarta, Indonesia pada Kamis (18 Juli 2024). Kerjasama yang telah terjalin selama ini terbukti memberikan kesinambungan dan stabilitas hubungan bisnis yang berkelanjutan sehingga menjadi fondasi kuat bagi kedua Perusahaan dengan cangkuman peningkatan mutu dan service untuk mendukung pertumbuhan bisnis. Perpanjangan kerjasama ini adalah bukti nyata dari kepercayaan dan dukungan yang telah dibangun selama ini, dan akan menjadi landasan yang kokoh untuk kesuksesan yang lebih besar di tahun-tahun mendatang. Semangat kolaborasi dan komitmen yang kuat tersebut, PT Sabre Travel Network Indonesia, Sabre Asia Pacific Pte Ltd., dan PT Permata Kencana Mulia (DSL Travel Expert) siap menghadapi tantangan masa depan … READ MORE
-
Sabre Indonesia Raih Peringkat 1 Top Product Sales 2024 Region Asia Pasifik
Sabre Indonesia berhasil meraih peringkat pertama Top Product Sales 2024 di kawasan Asia Pasifik dalam acara JV Partner Asia Pacific yang berlangsung di Seminyak, Bali, pada 17-19 Februari 2025. Acara ini mempertemukan seluruh JV Sabre dari berbagai negara dan menjadi ajang berbagi strategi serta inovasi dalam industri GDS. Penghargaan ini menjadi bukti nyata bahwa Sabre Indonesia mampu bersaing di pasar global, khususnya di kawasan Asia Pasifik, dengan menerapkan strategi pemasaran yang efektif serta menjaga komitmen tinggi dalam memberikan layanan terbaik bagi seluruh travel agent di Indonesia. Prestasi ini juga tidak lepas dari kerja keras seluruh tim Sabre Indonesia yang terus berinovasi dalam menghadirkan solusi yang relevan dan sesuai dengan kebutuhan pelanggan. Dengan pencapaian ini, Sabre Indonesia semakin memperkuat posisinya sebagai pemimpin di industri GDS, khususnya di kawasan Asia Pasifik. Ke depan, Sabre Indonesia akan terus berkomitmen untuk menghadirkan teknologi, layanan, dan solusi terbaik yang dapat mendukung pertumbuhan bisnis para mitra dan pelanggan, serta memberikan nilai tambah bagi industri perjalanan di … READ MORE
-
Workshop RKAP Sabre Indonesia 2025
Pada hari Senin, 20 Januari 2025, Sabre Indonesia sukses menyelenggarakan Workshop Rencana Kerja dan Anggaran Perusahaan (RKAP) di Novotel Bogor Resort dan Convention Center, dengan tema RKAP tahun ini ialah yaitu Embrace Challenge & Opportunity to Grow. Acara ini dihadiri oleh seluruh insan Sabre Indonesia. Workshop ini menjadi forum strategis bagi setiap insan Sabre Indonesia untuk berdiskusi, menyampaikan gagasan, dan memperkuat kolaborasi dalam rangka mencapai visi dan misi perusahaan. Berbagai ide dan solusi inovatif menggambarkan komitmen seluruh tim untuk membawa Sabre Indonesia menuju kesuksesan di tahun 2025. Kemeriahan acara semakin terasa dengan penampilan istimewa dari setiap unit VPF dan VPC, yang berhasil menghibur dengan aksi panggung yang menarik. Selain itu, tema outfit International Costume yang diusung menambah semarak suasana, menciptakan nuansa yang berbeda. Sebagai bagian dari Garuda Indonesia Group, melalui workshop ini, Sabre Indonesia tidak hanya menetapkan target-target strategis tetapi juga memperkuat semangat baru untuk terus tumbuh dan berkembang sesuai dengan visi misi induk perusahaan. Dengan sinergi yang semakin solid, perusahaan siap menghadapi tantangan dan memanfaatkan peluang yang ada di masa depan demi keberlanjutan dan kemajuan bersama. Semoga semangat yang terpancar dari Workshop RKAP ini menjadi langkah awal yang kuat untuk membawa Sabre Indonesia semakin maju di tahun … READ MORE