Article
Dapatkan Voucher Go-Pay Setiap Booking dan Issued Royal Brunei di Sabre Red Workspace

Booking dan Issued Royal Brunei Airlines hanya di Sabre Red Workspace dan dapatkan Go-Pay Voucher untuk setiap tiket ke beberapa destinasi pilihan.
Promo berlaku mulai 1 April – 30 Juni 2018. Untuk periode perjalanan 2 April – 31 July 2018.
Syarat dan Ketentuan berlaku!
Related Articles
-
Ratusan Keping Emas dan Satu Mobil Honda HR-V Dari Sabre Indonesia
Jakarta, 17 Juli 2017. Setelah sukses di season sebelumnya, PT Sabre Travel Network Indonesia kembali menggelar program Book and Drive season 2 dengan hadiah yang lebih banyak dan menarik. Tersedia ratusan emas dan Grand prize 1 unit mobil honda HR-V. Program yang ditujukan untuk para travel consultant ini, berlaku mulai tanggal 1 Juli sampai dengan 31 Desember 2017. Para travel consultant yang sudah menggunakan sistem Sabre, bisa terus melakukan booking melalui sistem tersebut yang nantinya akan mendapatkan poin. Dari poin yang didapatkan akan diakumulasi dan diundi setiap 2 bulan sekali. Dikutip dari Direktur PT. Sabre Travel Network Indonesia Bapak Deny Fajar Arianto menilai bahwa acara ini sebagai bentuk apresiasi untuk para travel consultant, beliau mengatakan, “Melihat antusias yang tinggi dari travel consultant pada periode sebelumnya, Sabre Indonesia akan menggelar event serupa. Sebuah perusahaan travel yang sukses tidak akan pernah terlepas dari adanya travel consultant yang terus bekerja keras dan selalu mengupdate teknologi GDS terbaru. Oleh sebab itu, program ini kami selenggarakan sebagai bentuk apresiasi dan dukungan Sabre Indonesia terhadap para travel consultant.” Dalam Grand launching program yang diselenggarakan di Emerald Ballroom Redtop hotel Jakarta dihadiri oleh ratusan travel consultant dari berbagai travel agent. Acara ini sebelumnya diisi dengan kegiatan produk seminar yang memperkenalkan produk-produk terbaru dari PT. Sabre Travel Network Indonesia, seperti Sabre E-ticket Report dan Internet Booking Engine (IBE) Electra yang menjadi solusi online dari Sabre untuk para travel agent, acara juga dimeriahkan dengan penampilan para dancer yang menambah semangat para peserta serta para peserta yang beruntung juga mendapatkan doorprize berupa voucher jutaan rupiah, TV LED, Handphone, dan Camera Mirrorless. ************ Sabre Travel Network Indonesia merupakan perusahaan penyedia sistem perjalanan terbesar di Indonesia yang menguasai lebih dari 67% market share GDS di Indonesia. Sabre Travel Network Indonesia sebagai perusahaan pemasaran nasional berperan untuk memperkokoh kedudukan Sabre Travel Network di kawasan Asia Pasifik, yaitu dengan menyediakan pelatihan, bantuan teknik, helpdesk, dan pemasaran untuk melayani dan memberikan informasi mengenai produk yang disediakan oleh sistem Sabre. Saat ini kepemilikan saham Sabre TN Indonesia dibagi atas Garuda Indonesia sebesar 95% dan Sabre Travel Network APAC sebesar 5%. Sabre Indonesia mengoperasikan 4 kantor cabang di Jakarta, Medan, Surabaya dan Denpasar, dengan kantor cabang Jakarta berlokasi di Jl. Mampang Prapatan Raya no.93, Jakarta Selatan. Sebelum berganti nama menjadi Sabre Indonesia, semula kami dikenal sebagai Abacus Indonesia. Untuk informasi lebih lanjut hubungi Marketing Communication PT. Sabre Travel Network Indonesia Telpone : 021 27535399 Email : … READ MORE
-
Dukung Masyarakat Berbisnis Digital, Sabre Gelar Workshop E-TAP
Jakarta – Sabre melalui unit bisnis Electra Indonesia secara aktif mendukung program pemerintah untuk menciptakan Sumber Daya Manusia (SDM) Indonesia unggul, kreatif dan inovatif dalam menyongsong era Revolusi Industri 4.0 salah satunya dengan mengadakan workshop E-TAP (Electra Travel Agent Personal) yang diselenggarakan pada Minggu (2/2) di GoWork FX Sudirman Jakarta. E-TAP (Electra Travel Agent Personal) merupakan produk terbaru Sabre yang mampu menjadikan masyarakat memiliki bisnis digital mereka dalam bentuk Online Travel Agent dengan cara yang sangat cepat dan mudah. Hanya dengan satu langkah registrasi di portal.electra-indonesia.co.id, maka Online Travel Agennt mereka akan langsung aktif dan bisa digunakan untuk bertransaksi. Melalui workshop E-TAP (Electra Travel Agent Personal), para peserta akan diberikan informasi mengenai strategi membuat perencanaan bisnis digital, cara menjalankan & mengoperasikan bisnis digital meggunakan E-TAP, dan strategi mengoptimalisasikan media sosial untuk meningkatkan penjualan bisnis E-TAP peserta. Dengan berbagai materi yang disampaikan oleh para pembicara yang kompeten dibidangnya, diharapkan setelah pelatihan ini, para peserta dapat mengaplikasikan ilmu yang mereka dapatkan dan memulai bisnis online travel agent mereka dengan lancar dan lebih percaya … READ MORE
-
Hadir di Jakarta, Garuda Indonesia Travel Fair Targetkan 80 Ribu Pengunjung
Jakarta, 2 April 2018 – Garuda Indonesia Travel Fair Jakarta Phase I menargetkan sebanyak 80 ribu pengujung dan penjualan sebesar IDR 285 Milyar. Melanjutkan kesuksesan pelaksanaan travel fair yang secara berkelanjutan dilaksanakan sejak tahun 2008 lalu, Garuda Indonesia bersama Bank Mandiri sebagai bank partner akan melaksanakan “Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) 2018” phase I yang akan dilaksanakan pada tanggal 6 – 8 April 2018 di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta. Selain di Jakarta, roadshow pelaksanaan GATF 2018 Phase I ini juga dilaksanakan di 28 kota besar Indonesia lainnya, yaitu : Semarang, Solo, Yogyakarta (2-4 Maret 2018) Palembang, Lampung, Makassar (16-18 Maret 2018) Bali, Bandung, Gorontalo, Jayapura, Kendari, Kupang, Lombok, Malang, Manado, Medan, Palangkaraya, Sorong, Surabaya, Ternate, Timika (23-25 Maret 2018) Banda Aceh (30 Maret-1 April 2018) Ambon, Balikpapan, Jakarta, Padang, Pekanbaru, Pontianak (6-8 April 2018) Batam (13-15 April 2018) Direktur Marketing dan Teknologi Informasi Garuda Indonesia, Nina Sulistyowati, pada sesi konferensi pers GATF 2018 di Hard Rock Cafe, Jakarta, Kamis (29/3) mengatakan bahwa pelaksanaan GATF ini merupakan bentuk dukungan Garuda Indonesai untuk terus meningkatkan dan mengembangkan pariwisata Indonesia, khususnya beberapa destinasi wisata yang saat ini diprioritaskan oleh pemerintah, yaitu Lombok, Gunung Bromo, Labuan Bajo, Borobudur, Danau Toba, Morotai, Kepulauan Seribu, Belitung, Wakatobi dan Tanjung Lesung. “Pada pelaksanaan GATF 2018 phase I ini, Garuda Indonesia kembali menawarkan berbagai tiket dan peket perjalanan wisata domestik dan internasional denan harga yang menarik dan lebih terjangkau, karena kami bekerja sama dengan bank partner terbaik, yakni Bank Mandiri untuk dapat melayani kebutuhan traveling para pelanggan setia Garuda Indonesia” jelas Nina. “Dari ke 29 kota besar di Indonesia tersebut, secara nasional Garuda Indonesia akan menargetkan total penjualan sebesar IDR 531 Milyar selama 3 hari pelaksanaan GATF 2018 phase ke I di masing-masing kota. Sedangkan khusus untuk kota Jakarta, target penjualannya adalah sebesar IDR 285 Milyar dengan target mendatangkan 80 ribu pengunjung. Pada pelaksanaan GATF 2017 phase II pada bulan September lalu di kota Jakarta, Garuda Indonesia berhasil mendatangkan sebanyak lebih dari 60 ribu pengunjung, dengan jumlah totalpenjualan mencapai lebih dari IDR 213,375 Milyar”, tambah Nina. Pada pelaksanaan GATF 2018 Phase I ini, Garuda Indonesia kembali mengangkat konsep “More For Less” atau “Get More, Pay Less” dimana melalui tema tersebut para pelanggan akan smeakin diberikan banyak kemudahan, kenyamanan, harga tiket yang lebih terjangkau dan akases yang semakin banyak melalui seluruh destinasi Garuda Indonesia serta tambahan-tambahan benefit lainnya yang akan didapatkan melalui event GATF tersebut. … READ MORE
-
Sabre Travel Network Indonesia di Japan Travel Fair
Jakarta, 16 September 2016. Sabre Travel Network Indonesia kembali ikut serta mensukseskan Japan Travel Fair. Event yang digelar oleh Japan National Tourism Organization (JNTO) ini telah diadakan di Mall Kota Kasablanka pada tanggal 10 – 12 September 2016 lalu. Diikuti oleh 12 peserta pameran dari Jepang, 5 Airlines Internasional dan Bank BNI sebagai Bank partner, berbagai penawaran menarik untuk berwisata ke Jepang bisa ditemukan di sini. Sambil bertransaksi di 20 travel agent peserta Japan Travel Fair, para pengunjung juga dapat menikmati berbagai hiburan dan atraksi dari negeri Sakura. Sabre Travel Network Indonesia sendiri berpartisipasi dengan menyediakan lebih dari 120 system sabre untuk travel agent pengguna Sabre peserta pameran. Tercatat lebih dari 3,000 tiket terjual selama 3 hari pelaksanaan Japan Travel … READ MORE
-
Gerakan Kembali Industri Perjalanan, Sabre Gandeng Airlines Gelar “Sabre & Airlines Partners Joint Promotion Festival”
Dalam upaya menggerakan kembali industri perjalanan yang mengalami penurunan akibat terkena dampak pandemi Covid-19, Sabre Indonesia berinisiatif menyelenggarakan “Sabre – Airlines Partners Joint Promotion Festival”, bekerjasama dengan berbagai maskapai penerbangan Internasional, selama 4 bulan mulai tanggal 01 September 2020 sampai dengan 31 Desember 2020. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan pelaku Industri perjalanan seperti maskapai, travel agent, dan lainnya dapat meningkatkan penjualan dan industri pariwisata dapat terus berjalan. Pelajari informasi selengkapnya mengenai program Sabre – Airline Partners Joint Promotion … READ MORE
-
Sabre Kembali Menjadi Official GDS Korea Travel Fair 2019
Jakarta, 6 September 2019. Sabre Travel Network Indonesia untuk ketiga kalinya dipercaya menjadi official GDS Korea Travel Fair yang akan diselenggarakan Korea Tourism Organization (KTO) Jakarta pada 06 – 08 September 2019, di MALL KOTA KASABLANKA, Jakarta. Terpilihnya Sabre menjadi official GDS, turut membuktikan eksitensi dan kredibilitas sabre untuk mensupport kegiatan industri travel. Sakti Prameswari, Vice President Marketing Sabre Indonesia menuturkan bahwa sebagai GDS yang memimpin marketshare di Indonesia, Sabre akan terus konsisten mensupport Industri Travel, khususnya berpartisipasi pada kegiatan travel fair. Pengalaman Sabre dalam mensukseskan berbagai k travel pun sudah tidak diragukan lagi. Hal tersebut dapat dilihat dari hampir seluruh travel fair di Indonesia menggunakan Sabre sebagai GDS partner mereka. “Kami ingin memberikan kontribusi nyata untuk mendukung industri travel di Indonesia dengan berpartisipasi dan mensukseskan kegiatan travel fair yang mempercayakan kami sebagai GDS partner, seperti korea travel fair ini.” Ujar Sakti. Pada event ini, Sabre Indonesia akan menyediakan system Sabre Red Workspace untuk setiap perangkat yang akan disediakan di seluruh booth travel agent yang berpartisipasi. Sabre Red Workspace merupakan point of sales Sabre yang digunakan para Travel Agent untuk melakukan booking dan issued tiket penerbangan internasional. Sabre Red Workspace sendiri akan segera diupgrade menjadi Sabre Red 360 dengan penambahan berbagai keunggulan seperti new graphical user interface, decision support bar, fare customization, new hotel and car booking, serta kemampuan memberikan semua informasi dalam satu tampilan. Melihat tren wisatawan Indonesia ke Korea yang semakin meningkat, Korea Travel Fair diharapkan mampu menjadi pameran yang dapat menarik minat wisatawan Indonesia ke Korea. Dengan mengusung tema “Muslim Friendly Korea Festival”, berbagai hal menarik dapat ditemukan pada Korea Travel Fair, seperti penawaran dan promo harga menarik dari travel agent dan maskapai penerbangan. Korea travel fair diikuti oleh 12 travel agent seperti Antavaya, ATS Vacation, AVIA, Bayu Buana, Dwidaya Tour, Golden Rama, HIS Travel, KIA Travel, Obaja Tour, Rotama, TX Travel dan WITA Tour. Selain itu, untuk maskapai penerbangan di antaranya Asiana Airlines, Cathay Pacific, Korean Air dan Thai … READ MORE
-
Pola Hidup Sehat Acara Ngobas Sabre Indonesia
Pada hari Senin, 15 Juli 2024, Sabre Indonesia kembali mengadakan acara Ngobas (Ngobrol Tuntas). Acara Ngobas kali ini dimulai pada pukul 09:00 di kantor Sabre Indonesia dan dihadiri langsung oleh Bapak Jaya Avianto, selaku Pjs Direktur Utama Sabre Indonesia, didampingi oleh dua Vice President (VP) Sabre Indonesia, yaitu Bapak Firal Ariyadi dan Bapak Ardika. Dalam rangka menunjang produktivitas kinerja pegawai Sabre Indonesia, Management memahami bahwa diperlukan jasmani yang sehat dan prima. Oleh karenanya, pada kesempatan kali ini Bapak Jaya Avianto menyampaikan informasi kepada seluruh pegawai Sabre Indonesia, yakni pemberian fasilitas medical check up bagi tiap-tiap pegawainya, yang dilakukan Bersama-sama dengan Garuda Sentra Medika (sinergitas dari Garuda Indonesia Group). Pada kesempatan yang sama, Sabre Indonesia juga melakukan penandatanganan kerjasama dengan Garuda Sentra Medika (GSM) perihal program medical check-up. Penandatanganan kerjasama ini dilakukan langsung oleh Bapak Firal Ariyadi selaku VP Corsec, Finance & Support Sabre Indonesia dan Ibu Drg. Arifiati Dianingsih selaku Business Development Support Division Head GSM. Setelah serangkaian acara tersebut dilanjutkan dengan pemaparan materi dari dr. Febrienna mengenai Pola Hidup Sehat. Dalam presentasinya, dr. Febrienna membahas pentingnya menjaga pola hidup sehat melalui nutrisi yang seimbang, olahraga teratur, dan pengelolaan stres yang baik. Ia juga memberikan beberapa tips praktis yang bisa diterapkan oleh pegawai dalam kehidupan sehari-hari untuk meningkatkan kualitas hidup mereka. Dengan berakhirnya acara Ngobas ini, diharapkan seluruh karyawan Sabre Indonesia dapat semakin termotivasi untuk menjalani pola hidup sehat dan berkontribusi lebih optimal dalam lingkungan kerja yang lebih sehat dan produktif. Tetap Sehat Insan … READ MORE
-
Manajemen Sabre Indonesia Gelar Pertemuan dengan Direktur Utama Garuda Indonesia
Manajemen Sabre Indonesia mengadakan pertemuan bersama Direktur Utama PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk, Bapak Wamildan Tsani. Dalam pertemuan ini, kedua belah pihak berdiskusi mengenai berbagai aspek operasional dan peluang strategis yang dapat mendukung pertumbuhan bisnis Sabre Indonesia ke depan. Kolaborasi yang erat antara Sabre Indonesia dan Garuda Indonesia sebagai induk perusahaan diharapkan dapat terus memperkuat ekosistem industri pariwisata, memberikan layanan terbaik bagi mitra travel agent dan airlines, serta berkontribusi pada kemajuan industri GDS. Sabre Indonesia berkomitmen untuk terus menghadirkan inovasi dan solusi teknologi terdepan dalam mendukung kebutuhan industri perjalanan di Indonesia. Pertemuan ini menjadi bagian upaya untuk memastikan keberlanjutan dan pengembangan bisnis di tengah dinamika industri yang terus berkembang. Salam Garuda Indonesia … READ MORE