Article
Sabre Perkuat Kemitraan Dengan Qantas Untuk Akses Travel Agent Yang Lebih Lengkap
Sabre memperbaharui perjanjian kerjasama dengan Qantas yang akan menawarkan travel agen akses ke informasi maskapai yang lebih lengkap seputar tarif, produk dan layanan.
Dengan grafis antarmuka Sabre Red 360, kini produk-produk Qantas akan ditampilkan dengan lebih kaya, relevan, dan dengan konten yang menarik melalui koneksi maskapai dengan ATPCO.
- Sabre akan mengintegrasikan Qantas ‘UPAs (Universal Product Attributes), atau konten visual yang ditargetkan, yang dapat menampilkan tarif, produk, dan layanan spesial maskapai. Konten tersebut telah berkembang menjadi Reassurance UPAs yang fokus pada pesan dan grafik tentang tindakan kesehatan tambahan yang diambil maskapai penerbangan seperti Qantas untuk memastikan lingkungan perjalanan yang aman.
- Sabre Red 360 juga akan menampilkan Fasilitas Qantas, seperti jarak kursi dan stopkontak, dan UTA (Universal Ticket Attributes) yang merupakan manfaat ramah konsumen seperti jatah bagasi dan pemilihan kursi.
Baca berita selengkapnya disini.
Related Articles
-
Pemeringkatan Tingkat Kesehatan Perusahaan PT Sabre Travel Network Indonesia
Pada 16 Agustus 2024 lalu, Sabre Indonesia selaku anak usaha PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk telah berhasil mendapatkan peringkat atas Kesehatan Perusahaannya : idBBB+/Stable (Triple B Plus; Stable Outlook) dengan klasifikasi “Sehat” + menunjukan bahwa peringkat yang diberikan relatif kuat dan diatas rata-rata kategori yang bersangkutan diterbitkan oleh PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) untuk periode 1 Agustus 2024 hingga 1 Agustus 2025 mengacu kepada Peraturan Menteri Badan Usaha Milik Negara Nomor PER-2/MBU/03/2023 tentang “Pedoman Tata Kelola dan Kegiatan Korporasi Signifikan BUMN” Pemeringkatan ini dilakukan oleh Pefindo terhadap data dan informasi yang disampaikan oleh Sabre Indonesia dan Laporan Keuangan Audit per 31 Desember 2023. Pencapaian ini merupakan hasil dari dedikasi seluruh insan Sabre Indonesia dalam menjalankan bisnis yang sehat dan bertanggung jawab. Kami, insan Sabre Indonesia akan terus berupaya untuk mempertahankan dan meningkatkan peringkat ini di masa mendatang. Maju terus Sabre … READ MORE
-
Joint Promotion Cathay Pacific & Sabre
Booking dan Issued Cathay Pacific Airways di Sabre Red Workspace, dan dapatkan hadiah uang tunai untuk 3 Besar Travel Consultant paling produktif. Promo ini berlaku untuk seluruh Travel Consultant Jakarta, Medan, Surabaya, dan Denpasar. Periode promo 15 Mei – 15 Juni 2019. Syarat dan Ketentuan … READ MORE
-
Acara Pelepasan Komisaris Sabre Indonesia Bapak Abdul Azis
Pada Rabu, 28 Agustus 2024, Sabre Indonesia mengadakan acara pelepasan untuk Bapak Abdul Azis, Komisaris Sabre Indonesia, yang berlangsung pada Anigre Resto, yang terletak pada Sheraton Hotel, Gandaria City, Jakarta Selatan. Selama beliau menjabat, banyak ilmu-ilmu positif yang ditularkan kepada Management Sabre Indonesia, khususnya terkait dengan Good Corporate Governance, mengingat pengalaman beliau yang lama berkiprah sebagai auditor dilembaga pemerintahan. Acara berjalan dengan rasa kekeluargaan dan kebersamaan antar Management Sabre Indonesia, yang turut dihadiri pula oleh Ibu Mitra Piranti, selaku Komisaris Utama Sabre Indonesia dan Bapak Jaya Avianto selaku Pjs Direktur Utama Sabre Indonesia, beserta jajaran perangkat Dewan Komisaris. Rasa terimakasih dan permohonan maaf dari Management Sabre Indonesia tidak lupa diucapkan, diwakili oleh Bapak Jaya Avianto. Acara diakhiri dengan penyerahan kenang-kenangan dilanjutkan dengan sesi foto bersama. Kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Abdul Azis dan mendoakan yang terbaik … READ MORE
-
Luncurkan Travel Fair Perdana, Turkish Airlines Gandeng Sabre Sebagai Mitra GDS
Untuk pertama kalinya maskapai bintang 5 (lima) Turkish Airlines meluncurkan kegiatan Travel Fair sendiri yang berlangsung hari ini sampai dengan minggu (27 Februari – 1 Maret 2020) di Grand Atrium Senayan City, Jakarta. Pada kegiatan ini, Turkish Airlines mempercayakan Sabre menjadi salah satu mitra GDS yang mendukung kelancaran transaksi selama pameran berlangsung dalam bentuk distribusi harga, sistem pemesanan, perangkat yang digunakan oleh para Travel Agent, dlll. Maskapai yang dalam Star Alliance ini, memfokuskan promo harga khusus untuk berbagai destinasi di Eropa seperti Amsterdam, Vienna, Berlin, Dussedorf, Frankurt, Copenhagen, Paris, London, Athens, Rome, Venice, Istanbul, dan lainnya. Salah satu penawaran harga terbaik adalah penermbangan pulang pergi (PP) dari Jakarta – Amsterdam bisa didaptkan dengan harga Rp. 7juta-an dan penerbangan pulang pergi (PP) dari Jakarta – London bisa diperoleh dengan harga Rp. 9juta-an . Selain itu, kegiatan Turkish Airlines Travel Fair dimeriahkan oleh artis, penyanyi, dan inluencer ternama seperti RAN, sesi bincang santai seputar travelling bersama Nikita Willy, Jontahan End, dan Tantra … READ MORE
-
Sabre Indonesia On Site Training
Setelah sukses mengadakan pelatihan sosialisasi product terbaru Sabre, seperti Bargain Finder & Bargain Finder Plus, Fare Quotation (Red Apps), Host PNR Pas Date (PDI), EMD-S Automated Exchange, dan Automate Refund. Sabre Travel Network Indonesia kembali akan mengadakan pelatihan sosialisasi product tersebut, melihat masih tingginya jumlah peminat pelatihan. Menariknya, pada pelatihan periode ini, para Travel Agent tidak perlu datang ke kantor Sabre. Namun tim Training Sabre Indonesia yang akan mengunjungi para travel agent yang membutuhkan pelatihan (On Site Training). Untuk mengikuti pelatihan ini, para Travel agent harus memiliki minimal 3 (tiga) orang personil yang akan diikutsertakan, dan slot waktu khusus untuk kegiatan pelatihan sesuai jadwal. Selain itu, Travel Agent harus memiliki fasilitas pendukung proses pelatihan seperti: Ruang training/meeting yang memadai Laptop Proyektor Serta perangkat training lainnya. Untuk para travel agent yang berminat mengikuti pelatihan tersebut dapat menghubungi kami di nomor +62-21 275353 99 atau mengajukan permohonan pelatihan melalui email ke training@sabretn.co.id atau ( ira.h@sabretn.co.id / ayu.w@sabretn.co.id ) yang dilakukan minimal 2 (dua) minggu sebelum pelatihan … READ MORE
-
Pemberian Nama Musholla Sabre Indonesia: Musholla Al-Insyirah
Sabre Indonesia resmi memberikan nama Musholla Al-Insyirah dalam sebuah seremonial yang dipimpin oleh Bapak Jaya Avianto, Pjs. Direktur Utama, bersama Ustad H. Ahmad Firdaus Hulwani, MA. Nama ini dipilih dengan harapan Al-Insyirah, yang berarti “kelapangan hati”, dapat menjadi sumber ketenangan bagi seluruh karyawan. Acara seremonial ini kemudian dilanjutkan dengan pengajian yang dibawakan oleh Ustad H. Ahmad Firdaus Hulwani, MA. Pengajian ini diharapkan dapat memperkuat nilai-nilai kebersamaan dan keimanan di lingkungan Sabre Indonesia. Semoga Musholla Al-Insyirah menjadi tempat yang penuh berkah dan memberikan ketenangan bagi semua yang beribadah di … READ MORE
-
Japan Travel Fair 2018 Kembali Hadir di Jakarta
Japan National Tourism Organization (JNTO) Jakarta, kembali menyelenggarakan Japan Travel Fair. JTF yang ke-10 kalinya ini akan digelar mulai tanggal 12 sampai 14 Oktober 2018, pukul 10.00 hingga 22.00 WIB di Mall Kota Kasablanka (Food Society, Grand Atrium, dan Mozaic Walk). Sementara, acara pembukaan akan diselenggarakan pada hari Jumat, 12 Oktober 2018 pukul 14.00 di Grand Atrium, Ground Floor, Mall Kota Kasablanka. Selain destinasi wisata populer, JTF kali ini akan memperkenalkan 5 daerah wisata alternatif di Jepang untuk wisatawan Indonesia, yaitu: Daerah Chugoku (Prefektur Hiroshima, Okayama) Daerah Kansai (Kota Kobe, Perfektur Wakayama) Daerah Kyushu (Prefektur Fukuoka, Kagoshima, Kumamoto, Miyazaki, Nagasaki, Oita, Saga) Daerah Tohuku (Prefektur Akita, Aomori, Fukushima, Iwate, Miyagi, Yamagata) Prefektur Okinawa Terdapat pula sejumlah penawaran menarik selama JTF berlangsung, antara lain: Tiket pesawat PP ke Jepang dengan penawaran istimewa dari 5 maskapai penerbangan: All Nippon Airways, Cathay Pacific Airways, Garuda Indonesia, Japan Airlines, dan Singapore Airlines. Perode perjalanan hingga September 2019. Paket wisata menarik, JR Pass, tiket theme park, SIM Card/Wifi, hotel, dan lainnya dari 21 agent perjalanan. Lucky Draw tiket PP ke Jepang untuk semua pengunjung JTF setiap harinya. Hadiah langsung dari JNTO untuk setiap transaksi di agent perjalanan yang ada di pameran. Cashback hingga Rp 2.500.000 , tamahan cashback hingga Rp 1.000.000,-, dan cicilan 0% hingga 12 bulan khusus bagi pemegang kartu Bank Negara Indonesia dan aplikasi yap!. Turut hadir pula exhibitor dari Jepang, termasuk pengelola transportasi bus, kereta, shinkansen, hotel, pusat perbelanjaan Don Quijote, serta pemerintah daerah untuk mempromosikan daerah pariwisatanya masing-masing, seperti Himeji, Matsumoto, dan Yokoham, serta Prefektur Kanagawa, Okayama, Okinawa, dan Shizuoka sehingga pengunjung berkesempatan memperoleh informasi destinasi baru mengenaik wisata di Jepang. Japan Travel Fair merupakan acara rutin yang diselenggarakan dua kali dalam setahun, masing-masing pada semester satu dan dua setiap tahunnya. Japan Travel Fair pada tanggal 12 – 14 Oktober 2018, di dukung oleh 21 agen perjalanan, 5 maskapai penerbangan, Bank Negara Indonesia dan Sabre Travel Network Indonesia yang selalu menjadi GDS Partner pada acara … READ MORE
-
Sosialisasi Sabre Training
Dalam rangka menyediakan pelatihan yang bisa diakses secara online dengan mudah dan fleksibel oleh semua pengguna Sabre, maka Sabre Indonesia menyediakan akses pelatihan online bernama Sabre Training, atau yang sebelumnya dikenal dengan Sabre Personal Trainer. Sabre Training akan memberikan kemudahan dan fleksibilitas bagi pengguna Sabre yang ingin mendapatkan berbagai pelatihan berkenaan dengan sistem Sabre, baik untuk meningkatkan kemampuan penggunaan ataupun penyegaran pengetahuan atas sistem Sabre. Untuk dapat mengakses Sabre Training, silahkan masuk melalui Sabre Central dengan mengakses URL : https://central.sabre.com/s/ . Silahkan menggunakan Sine in, Password dan PCC yang sama dengan yang selama ini digunakan untuk login Sine in ke Sabre Red Workspace. Informasi lebih lanjut mengenai Sabre Central silahkan menghubungi customer support kami di Telp. 021 27 5353 88 atau Email kami di … READ MORE