Article

Insan Sabre Indonesia Hadir di Garuda Indonesia Culture Festival 2024

Garuda Indonesia Culture Festival 2024 digelar dengan semarak dari tanggal 25 hingga 29 November 2024. Festival ini menjadi ajang perayaan budaya dan kebersamaan yang diisi dengan berbagai kegiatan menarik, seperti Talkshow, Culture Program Competition, dan Bazaar Food dengan tema mengusung tema “Keselamatan, Manajemen Risiko, dan Keberlanjutan Lingkungan.” Tema ini menekankan pentingnya lingkungan kerja yang aman, manajemen risiko yang baik, dan komitmen terhadap keberlanjutan lingkungan.

Insan Sabre Indonesia turut berpartisipasi aktif dalam seluruh rangkaian acara, menunjukkan semangat kolaborasi yang kuat. Pada acara puncak tanggal 29 November, Insan Sabre Indonesia hadir bersama Direksi, Bapak Jaya Avianto, memeriahkan suasana dan mempererat hubungan dengan Garuda Indonesia Group.

Puncak acara ini juga dihadiri oleh Direktur Utama Garuda Indonesia, Bapak Wamildan Tsamani Panjaitan, dan Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko, Bapak Prasetio, beserta jajaran direksi lainnya dari Garuda Indonesia Group.

Semoga acara ini menjadi momentum untuk terus memperkuat sinergi antar perusahaan dalam Garuda Indonesia Group dan mendukung pencapaian bersama di masa depan.

Related Articles