Article
Pertemuan Bersama Abacus dan Etihad Airways di Jakarta
Abacus dan Etihad Airways baru-baru ini mengadakan pertemuan di Jakarta (26/02) dengan agenda kerjasama pengembangan bisnis keduabelah pihak terhadap potensi pasar saat ini. Pertemuan tersebut dihadiri oleh Direktur utama Abacus Indonesia (IDNMC) dan Country Head Etihad Airways untuk Indonesia, termasuk Global Director for Business Development Etihad, serta perwakilan dari Abacus Internasional.
Sebagai tanda hubungan baik kami dan dalam rangka mengapresiasi dukungan biro perjalanan utama kami, Abacus dan Etihad Airways mengambil kesempatan untuk mengundang makan siang di Le Meridien Hotel, Jakarta setelah menggelar rapat bersama. Pimpinan Abacus dan Etihad Airways untuk Indonesia berterima kasih kepada agen-agen perjalanan atas dukungan mereka dan terus mengajak meningkatkan kerjasama yang baik ini dalam pidato masing-masing. Kesempatan ini juga digunakan untuk bertukar ide tentang bagaimana mengembangkan bisnis kami bersama-sama ( Abacus – Etihad – Agen Travel ) dalam satu kemitraan.
Pada kesempatan ini Etihad Airways juga menampilkan video presentasi produk kelas premium favorit mereka. Sebagai tindak lanjut dari pertemuan yang sukses ini, Abacus dan Etihad telah meluncurkan promosi bersama. Click di sini untuk detail promosinya.
2014 akan dibuat menjadi tahun yang menarik dimana Abacus dan Etihad Airways akan bekerja sama untuk memberikan inisiatif pemasaran yang menarik. Model kerjasama antara Abacus dan Etihad Airways diharapkan dapat direplikasi di pasar lain segera.
Related Articles
-
Abacus Ferry Telah Resmi Diluncurkan!
Abacus eNewsletter Edisi 12, 2014 Abacus Ferry Telah Resmi Diluncurkan! Abacus Ferry telah resmi diluncurkan pada 14 April 2014 ke pasar Indonesia, Singapura, Taiwan dan Vietnam. Feri telah menjadi pilihan utama bagi wisatawan baik individu maupun perusahaan, Abacus Ferry menawarkan agent perjalanan pilihan untuk menambahkan itinerary pelanggan dengan pemesanan feri. Tersedia di Abacus WorkSpace dan dapat diakses melalui single sign-on, Abacus Ferry memungkinkan agen perjalanan untuk memberikan pengalaman perjalanan yang terintegrasi bagi para pelanggan mereka. Klik di sini untuk mencari tahu lebih lengkap mengenai Abacus Ferry. Untuk informasi lebih lanjut, silahkan hubungi Abacus Indonesia. [ezcol_2third] Pemenang Abacus Be Best Bookers Periode Maret 2014 Telah diumumkan Andakah pemenang program promosi Abacus Be Best Bookers Periode Maret 2014?. Klik di sini untuk informasi lebih lanjut Abacus Indonesia Gelar Refreshment Training di Banda Aceh Banda Aceh (25/03). Bekerjasama dengan Garuda Indonesia, Abacus Indonesia mengadakan Refreshment Training Basic, Fares & Ticketing untuk Travel Agent di Banda Aceh dan sekitarnya. Training yang diadakan di Training Room GABTJ ini diikuti oleh 13 Travel Consultan selama 3 hari dari tgl. 25-27 Maret 2014 lalu. Training ini diraskan sangat bermanfaat oleh para peserta untuk memberikan informasi dan update terbaru mengenai system reservasi Abacus. Hubungi Abacus Medan untuk informasi lebih lanjut. Abacus Indonesia Partisipasi Dalam ANA-UNITED Join Seminar di Jakarta Jakarta (15/04). Abacus Indonesia berpartisipasi dalam seminar bersama yang diselenggarakan oleh All Nippon Airways (ANA) dan United Airlines (UAL) di Le Meridien Hotel Jakarta. Acara ini tahunan ini digunakan untuk memperkenalkan ANA / UAL Program joint venture serta memperkenalkan layanan terbaru mereka. “Koneksi hari yang sama dari Jakarta ke Amerika” yang tersedia sejak 31 Maret 2014. Lebih dari 100 agen perjalanan menghadiri seminar setengah hari ini, di mana Abacus Indonesia mengambil kesempatan untuk berbagi tips bagaimana agen perjalanan dapat menyederhanakan proses sehari-hari dan meningkatkan produktivitas. Seminar diakhiri dengan kuis dan doorprizes. Klik di sini untuk melihat foto-foto acara. Abacus Berpartisipasi Dalam Travel Center Agent Seminar Bersama Dengan Etihad Airways Di Jakarta Jakarta (29/04). Travel Center bekerjasama dengan Etihad Airways menggelar Agent Seminar untuk sub agentnya di D’Cost VIP Restaurant Jakarta. Pada kesempatan ini Abacus Indonesia diundang untuk berbagi tips bagaimana agen perjalanan dapat menyederhanakan proses sehari-hari dan meningkatkan produktivitas khususnya untuk sub agent. Sementara Etihad Airways berkesempatan untuk memperkenalkan layanan terbaru mereka. Klik di sini untuk melihat foto-foto acara. Abacus PowerSuite Baru, Solusi Dari Depan Hingga Belakang Yang Fleksibel! Biarkan Abacus PowerSuite baru membantu operasional travel agent Anda menjadi lebih effisien dan nyaman. Cari tahu lebih dalam apa saja yang baru dari Abacus PowerSuite dan apa kata mereka yang telah merasakan manfaat solusi terintergarsi ini. Klik di sini untuk informasi lebih lanjut. Take a Break with Abacus Hotel! Abacus Hotel Quarterly Promotion Periode Apr to Jun 2014. Dapatkan penawaran hotel terbaik untuk bisnis Anda melalui jaringan Abacus yang luas di seluruh Asia-Pasifik. Lebih dari 60 hotel di Hong Kong, Indonesia, Japan, Malaysia, Taiwan, Thailand dan America dapat Anda booking. Dapatkan pula komisi hingga 15% dan menangkan kesempatan gratis menginap lengkap dengan breakfast untuk dua orang. Promo berlangsung hingga Juni 2014. Klik di sini untuk informasi lebih lanjut. Tips & Update Cancelling Ancillary Item atau Tambahan Barang Air Extras Services tidak dapat dimodifikasi. Jika service ini tidak lagi dibutuhkan, entry pembatalan harus dibuat :Format : AE¥X<ancilllary item number> Entry : AE¥X1 Hubungi Abacus Helpdesk untuk informasi lebih lanjut. [/ezcol_2third] [ezcol_1third_end] … READ MORE
-
Personal Trainer Menambah Pengetahuan Anda Dalam 20 Menit
Tingkatkan keterampilan dan kemampuan Sabre Red Workspace (SRW) Anda dengan Personal Trainer. Dibuat khusus untuk pengguna sistem Sabre, Personal Trainer adalah alat pelatihan interaktif yang memungkinkan Anda untuk memilih program pelatihan Anda sendiri kapan saja dan di mana saja. Menggunakan berbagai konten (materi belajar) berbasis mulitmedia yang dirancang khusus untuk belajar mandiri. Personal Trainer berisi program pelatihan singkat yang dirancang untuk membantu Anda bekerja lebih cepat dengan sistem Sabre, mulai dari Create PNR hingga Travel International Pricing Logic. Program bervariasi mulai dari pelatihan dasar hingga lanjutan dan semua fasilitas ini bisa Anda dapatkan tanpa biaya. Temukan apa yang ada di dalam Personal Trainer: Durasi kursus 20 menit atau kurang: Pelajari apa yang Anda butuhkan, lalu lanjutkan hari Anda. Rencana kursus yang disarankan, membantu Anda memilih pelajaran: Jelajahi topik yang Anda ingin pelajari pada tingkat keahlian Anda. Kursus meliputi Creating and Changing a PNR, Pricing, Ticketing & Exchanges, Hotel and Car Reservations, Queues dan banyak lagi! Sertifikasi: Bersertifikat membuktikan kepada manajer Anda bahwa keahlian Anda diakui. Segera buka Personal Trainer dari menu Pelatihan di Agency eServices untuk mulai menjelajahi program baru ini – tanpa perlu download atau setup! Mulai … READ MORE
-
Lulus Training Abacus Kini Dapat Abacus Licence Card
Abacus eNewsletter Edisi 6, 2014 Lulus Training Abacus Kini Dapat Abacus Licence Card Abacus Berikan Licence Card Kepada Lulusan Training Abacus Basic Reservation dan Fare Ticketing. Mulai tahun 2014 Abacus Indonesia memberikan kartu kelulusan kepada para peserta training Abacus Basic Reservation maupun Fare & Ticketing yang berhasil lulus training. Terdapat 4 warna kartu dan masing-masing menunjukan tingkatan kelulusan dan jenis training yang berbeda. Lulus Training Fare & Ticketing dengan nilai di atas 95 mendapat kartu warna hitam dan nilai di bawah 95 mendapat kartu warna Abu-abu. [ezcol_2third] Sedangan untuk lulusan Training Basic Reservation dengan nilai di atas 95 mendapat kartu warna Merah dan nilai di bawah 95 mendapat kartu warna putih. Adapun standart nilai untuk dapat lulus training Abacus adalah 70. Selain itu, melalui menu Training di Abacus eServices Anda dapat melihat status kelulusan dan nilai pemegang kartu dengan cara memasukan nomor digit yang terdapat pada kartu yang diberikan. Hubungi Abacus Indonesia untuk informasi lebih lanjut. Abacus Akan Gelar Product Seminar di Medan Dari Tgl. 11 hingga 13 Februari 2014. Untuk Anda Travel Agent di Medan dan sekitarnya, segera daftarkan Travel Agent Anda untuk menghadiri acara Abacus Product Seminar yang akan di adakan di kantor cabang Abacus Medan. Seminar singkat namun padat akan informasi ini akan diadakan setengah hari. Tempat terbatas setiap sesinya segera pilih waktu available yang Anda inginkan, mulai dari tgl. 11 – 13 Februari 2014 sesi 1 : 10.00 – selesai dan sesi 2 : 14.00 – selesai.Daftar sekarang dengan mengklik link berikut ini Abacus Product Seminar Medan atau hubungi Abacus Medan untuk informasi lebih lanjut. Abacus Indonesia Gelar Product Updates di Surabaya. Pada tanggal 21 hingga 24 Januari 2014, Abacus Indonesia mengundang Travel agent di Surabaya untuk mengikuti Abacus Product Updates secara bergantian di kantor Abacus cabang Surabaya. Tidak kurang dari 20 peserta menghadiri acara ini setiap harinya, Para peserta nampak antusias dengan updates yang diberikan, seperti Abacus WorkStart, WorkLite mapun local product seperti Electra systems. Lihat photo-photo pelaksanaanya di sini. Abacus Akan Kembali Mengundang Travel Consultan Terbaik Untuk Mengikuti Fun Gathering. Ayo tingkatkan terus pembukuan Anda di Abacus systems, karena Abacus akan mulai menghitung dan mengundang travel consultan terbaik untuk ikut serta dalam Fun Gathering bersama Abacus Indonesia. Pengumuman Pemenang Joint Promotion Malaysia Airlines & Abacus. Andakah pemenang promosi singkat “Issued tiket MH di Abacus dapat voucher IDR. 200.000”? Joint promotion antara Malaysia Airlines dan Abacus pada akhir 2013 lalu. Simak nama para pemenang yang berhak mendapatkan voucher belanja dari Malaysia Airlines ini di Abacus eServices. Jual Tiket Waterbom Jakarta Melalui Electra Systems. Murah Harganya, Lengkap Paketnya, Banyak Hadiahnya! Semakin banyak yang bisa Anda dapatkan dengan menggunakan Electra System. Bagi Travel Agent yang belum terdaftar sebagai member Electra, segera hubungi kami melalui email : electra@sabretn.co.id atau telepon 021-27535399 ext 1127 dan 3175. [/ezcol_2third] [ezcol_1third_end] … READ MORE
-
Abacus Indonesia Travel Fair 2014
Abacus eNewsletter Edisi 19, 2014 Abacus Indonesia Travel Fair 2014, Solusi Terbaik Untuk Rencana Perjalanan Anda! Abacus Indonesia Travel Fair 2014 yang diadakan di Jakarta Convention Centre, Senayan Jakarta pada 21 – 23 November 2014 ini ditargetkan menyerap lebih dari 90,000 pengunjung dan menjadikan event ini sebagai event travel terbesar di akhir tahun 2014 Industri perjalanan wisata terus bertumbuh beriringan dengan semakin meningkatnya animo masyarakat luas mengunjungi beragam destinasi di seluruh dunia. Melakukan perjalanan sudah menjadi kebutuhan masyarakat modern, dan Abacus ikut berperan mengembangkan diri memenuhi kebutuhan tersebut, salah satunya melalui Abacus Indonesia Travel Fair 2014, yang tidak hanya memberikan kontribusi terbaik dalam industri perjalanan, tetapi juga menghubungkan travel agent dan calon penumpang. Klik di sini untuk informasi lebih lanjut. [ezcol_2third] Abacus International Conference (AIC) 2014 Bertajuk “Breaks New Ground Sukses diselenggarakan di Abu Dhabi. Abacus International Conference (AIC) 2014 telah sukses terselenggara, dihadiri oleh lebih dari 400 delegasi di Abu Dhabi, Uni Emirates dari 14-17 Oktober 2014. Konferensi ini dibuka secara resmi oleh Robert Bailey, Presiden dan CEO, Abacus International, pada tanggal 15 Oktober di Sirkuit Yas Marina Events Centre. Termasuk Keynote speaker Peter Baumgartner, Chief Commercial Officer, Ethihad Airways dan Sultan Al Dhahiri, Acting Direktur Eksekutif, Pariwisata & Budaya Abu Dhabi Tourism Authority. Sebagai tema AIC tahun ini adalah Breaking New Ground, Robert Bailey berbagi perspektif nya pada acara ini tentang bagaimana merintis jalan baru di tengah-tengah berubahnya permainan yang mendorong masa depan travel. Peter Baumgartner berbicara tentang bagaimana Etihad Airways melakukan terobosan baru untuk menjadi Airlines termuda dan cepat tumbuh di dunia. Baca berita selengkapnya di sini. Hubungi Abacus Indonesia untuk informasi lebih lanjut. Abacus Memberikan Penghargaan Kepada Top Travel Agent Di Asia Pasifik Dalam Acara Malam Penghargaan Di Abu Dhabi Diadakan di Palm Gardens yang indah Yas Viceroy, Abu Dhabi pada tanggal 16 Oktober 2014, AIC mempersembahkan sebuah jamuan makan malam dan upacara penghargaan untuk menghormati Top travel agen Asia Pasifik, termasuk Indonesia. Selamat kepada 3 top travel agent yang telah menerima penghargaan Top Travel Agent Abacus di Indonesia, diantaranya Dwidaya Tour & Travel sebagai yang teratas, diikuti oleh PT. Panorama Tour & Travel diurutan ke-2 dan PT. Golden Rama diurutan ke-3. Lihat para pemenang lainnya di sini atau lihat di sini untuk photo acara. Abacus Internasional Dianugerahkan Gelar TTG Travel Hall of Fame Untuk Ke-11 Kalinya. Acara gala dinner dan malam penghargaan TTG Travel Award ke-25 diselenggarakan di Bangkok, 2 Oktober 2014 lalu. 82 pemenang menerima penghargaan malam itu, mewakili para terbaik di industri pariwisata Asia pasifik. Salah satunya Abacus Internasional yang secara berturut-turut menerima penghargaan TTG Travel Hall of Fame. Klik di sini untuk baca selengkapnya. WIN CHANCES TO JOIN THE ETIHAD MOVIE GATHERING! Etihad is pleased to offer free “CINEMAXX” Tickets for you and your team to join The Etihad “MOVIE GATHERING” event in December 2014. Just be one of our TOP 10 Best Sellers from your branches!. Klik di sini untuk informasi lebih lanjut. Get Special Fares & Great Prizes From Abacus dan Malaysia Airlines Dapatkan Special Fares MH Hanya di Abacus! Raih Insentif Menariknya Dan Dapatkan Pula Free Ticket ke Korea, Hongkong dan Bangkok Dengan Malaysia Airlines di sini. Abacus Gelar Internal Outing Bertema “Splash Out Day” di Anyer Bertempat di Nuansa Bali Anyer, PT. Abacus Distribution Systems Indonesia sukses menggelar internal outing untuk para karyawannya.Rehat sejenak dari rutinitas kerja karyawan dan karyawati PT. Abacus Distribution Systems Indonesia nampak menikmati serangkaian acara yang diadakan. Acara yang turut didukung oleh para sponsor dari para mitra usaha Abacus di Jakarta dan sekitarnya ini telah berlangsung pada tgl. 1-2 November 2014.Abacus mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada para sponsor yang telah berpartisipasi memberikan doorpizes maupun hadiah yang membuat acara ini semakin meriah. Semoga kerja sama antara Abacus dan para mitra usahanya terus berkembang.Klik di sini untuk melihat photo acara. Abacus Tripcase Connect Baru Pengganti VirtuallyThere Effektive tanggal 18 November 2014, Abacus VirtuallyThere digantikan dengan Abacus Tripcase Connect. Dengan Abacus TripCase Connect, Anda dapat menyampaikan pesan berharga dan dokumen perjalanan yang unggul untuk membantu wisatawan Anda siap, terhubung dan brilian.Abacus TripCase Connect adalah platform komunikasi yang kuat yang membantu Anda melayani pelanggan melalui aplikasi mobile dan web pemenang penghargaan, TripCase®.Klik di sini untuk informasi selanjutnya. [/ezcol_2third] [ezcol_1third_end] … READ MORE
-
Hadir di Jakarta, Garuda Indonesia Travel Fair Targetkan 80 Ribu Pengunjung
Jakarta, 2 April 2018 – Garuda Indonesia Travel Fair Jakarta Phase I menargetkan sebanyak 80 ribu pengujung dan penjualan sebesar IDR 285 Milyar. Melanjutkan kesuksesan pelaksanaan travel fair yang secara berkelanjutan dilaksanakan sejak tahun 2008 lalu, Garuda Indonesia bersama Bank Mandiri sebagai bank partner akan melaksanakan “Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) 2018” phase I yang akan dilaksanakan pada tanggal 6 – 8 April 2018 di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta. Selain di Jakarta, roadshow pelaksanaan GATF 2018 Phase I ini juga dilaksanakan di 28 kota besar Indonesia lainnya, yaitu : Semarang, Solo, Yogyakarta (2-4 Maret 2018) Palembang, Lampung, Makassar (16-18 Maret 2018) Bali, Bandung, Gorontalo, Jayapura, Kendari, Kupang, Lombok, Malang, Manado, Medan, Palangkaraya, Sorong, Surabaya, Ternate, Timika (23-25 Maret 2018) Banda Aceh (30 Maret-1 April 2018) Ambon, Balikpapan, Jakarta, Padang, Pekanbaru, Pontianak (6-8 April 2018) Batam (13-15 April 2018) Direktur Marketing dan Teknologi Informasi Garuda Indonesia, Nina Sulistyowati, pada sesi konferensi pers GATF 2018 di Hard Rock Cafe, Jakarta, Kamis (29/3) mengatakan bahwa pelaksanaan GATF ini merupakan bentuk dukungan Garuda Indonesai untuk terus meningkatkan dan mengembangkan pariwisata Indonesia, khususnya beberapa destinasi wisata yang saat ini diprioritaskan oleh pemerintah, yaitu Lombok, Gunung Bromo, Labuan Bajo, Borobudur, Danau Toba, Morotai, Kepulauan Seribu, Belitung, Wakatobi dan Tanjung Lesung. “Pada pelaksanaan GATF 2018 phase I ini, Garuda Indonesia kembali menawarkan berbagai tiket dan peket perjalanan wisata domestik dan internasional denan harga yang menarik dan lebih terjangkau, karena kami bekerja sama dengan bank partner terbaik, yakni Bank Mandiri untuk dapat melayani kebutuhan traveling para pelanggan setia Garuda Indonesia” jelas Nina. “Dari ke 29 kota besar di Indonesia tersebut, secara nasional Garuda Indonesia akan menargetkan total penjualan sebesar IDR 531 Milyar selama 3 hari pelaksanaan GATF 2018 phase ke I di masing-masing kota. Sedangkan khusus untuk kota Jakarta, target penjualannya adalah sebesar IDR 285 Milyar dengan target mendatangkan 80 ribu pengunjung. Pada pelaksanaan GATF 2017 phase II pada bulan September lalu di kota Jakarta, Garuda Indonesia berhasil mendatangkan sebanyak lebih dari 60 ribu pengunjung, dengan jumlah totalpenjualan mencapai lebih dari IDR 213,375 Milyar”, tambah Nina. Pada pelaksanaan GATF 2018 Phase I ini, Garuda Indonesia kembali mengangkat konsep “More For Less” atau “Get More, Pay Less” dimana melalui tema tersebut para pelanggan akan smeakin diberikan banyak kemudahan, kenyamanan, harga tiket yang lebih terjangkau dan akases yang semakin banyak melalui seluruh destinasi Garuda Indonesia serta tambahan-tambahan benefit lainnya yang akan didapatkan melalui event GATF tersebut. … READ MORE
-
Philippine Airlines and Sabre Join Promotion
Booking dan Issued Philipine Airlines melalui Sabre Red Workspace, menangkan hadiah utama tiket PP Jakarta-Manila, Jakarta-Jepang, dan Jakarta-USA serta hadiah bulanan voucher belanja senilai Rp. 1.000.000 untuk Top 5 agen terbaik. Periode program dimulai dari 20 Mei – 20 Agustus 2017. Syarat dan ketentuan … READ MORE
-
Gandeng Abacus, Asuransi Sinar Mas Genjot Premi Asuransi Perjalanan
Jakarta, 6 Agustus 2014 – Melanjutkan sukses kerjasama pemasaran produk asuransi perjalanan dengan maskapai penerbangan Lion Airlines, PT. Asuransi Sinar Mas (ASM) kembali melakukan kerjasama affinity dengan Perusahaan lain. Kali ini, ASM menggandeng PT Abacus Distribution Systems sebagai perusahaan penyedia sistem reservasi tiket online yang memiliki jaringan di seluruh Asia Pasifik dan memiliki kantor pusat di Singapura. “Saat ini PT Abacus Distribution Systems memiliki lebih dari 3 milliar booking volume dalam operasinya di Indonesia dan telah memperoleh pendapatan sebesar Rp 3,2 milliar dengan market share sebesar 71,54%, data dan fakta itulah yang menjadikan ASM tertarik untuk menjalin kerjasama yang lebih intensif dengan PT Abacus Distribution Systems untuk menggenjot premi produk asuransi perjalanan”, ungkap Direktur Asuransi Sinar Mas, Aryanto Alimin. Acara penandatanganan kerjasama antara PT Asuransi Sinar Mas dan PT Abacus Distribution Systems dilakukan bersamaan dengan acara travel agent gathering yang dilakukan oleh PT. Abacus Distribution Systems di Jakarta. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi ajang bagi seluruh top travel agent representatives yang hadir untuk menjalin networking antar sesama travel agent tak terkecuali dengan PT Asuransi Sinar Mas. “Bagi PT Asuransi Sinar Mas sendiri, kegiatan ini diharapkan dapat memberikan product awareness pada para travel agent representatives akan pentingnya asuransi perjalanan sehingga nantinya para travel agent representatives tersebut dapat meneruskannya kepada klien mereka masing-masing yang hendak membeli tiket perjalanan atau akan melakukan perjalanan untuk dapat membeli produk asuransi perjalanan dari ASM”, lanjut Aryanto. Sampai dengan triwulan 2 tahun 2014, PT Asuransi Sinar Mas telah berhasil membukukan premi asuransi perjalanan sebesar Rp 8,3 Milyar. PT Asuransi Sinar Mas memiliki beberapa varian produk asuransi perjalanan yang dapat dibeli untuk memproteksi setiap agenda perjalanan agar menjadi aman dan nyaman, yaitu Simas Mudik, Simas Travel Domestik, dan Simas Travel Overseas. Seluruh produk asuransi perjalanan telah mendapatkan persetujuan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK). … READ MORE
-
Maskapai Penerbangan Komunikasikan Kebijakan Keselamatan Penerbangan Melalui Sabre “Rich Content”
Di masa pendemi, berbagai kebijakan diberlakukan di berbagai negara, guna menghentikan penyebaran virus COVID-19 yang cukup mengkhawatirkan. Maskapai penerbangan pun tidak terlepas dari penerapan kebijakan tersebut, salah satunya adalah maskapai harus mematuhi pedoman pembatasan jarak sosial yang diberlakukan pemerintah untuk mengatur permintaan pada healthcare system. Sabre secara ekskusif menerbitkan makalah Sabre Insights, yang berfokus pada Passenger Experience. Makalah ini menyoroti tentang berbagai kebijakan yang diterapkan maskapai maskapai saat ini untuk membuat penumpang aman dan nyaman selama penerbangan. Tindakan yang diambil maskapai hingga saat ini meliputi area seperti menghalangi kursi tengah, peningkatan pembersihan pesawat, masker yang diperlukan selama penerbangan dan pengenalan pemeriksaan kesehatan. Unduh dan baca … READ MORE